Evan Dimas Bawa Surabaya United Kalahkan Persela Lamongan 4-3

oleh Tengku Sufiyanto diperbarui 27 Nov 2015, 17:13 WIB
Surabaya United berhasil mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 4-3 dalam laga lanjutan Grup C Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jumat (27/11/2015). (Bola.com/Samsul Hadi)

Bola.com, Sidoarjo - Surabaya United berhasil mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 4-3 dalam laga lanjutan Grup C Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jumat (27/11/2015). Gol penentu kemenangan Surabaya United dicetak oleh bintang muda, Evan Dimas pada menit ke-82.

Hasil ini membuat Surabaya United menjaga peluang untuk lolos ke babak delapan besar. Tim asuhan Ibnu Grahan tersebut berhasil menduduki posisi kedua klasemen sementara Grup C Piala Jenderal Sudirman dengan torehan enam poin.

Dalam pertandingan tersebut, Surabaya United berhasil memegang kendali laga sejak pertandingan dimulai. Tim asuhan Ibnu Grahan yang menurunkan formasi 4-4-2 unggul cepat melalui Otavio Dutra pada menit ke-11. Persela akhirnya berhasil menyamakan kedudukan melalui Emile Mbamba pada menit ke-30. Delapan menit jelang bubaran babak pertama, Surabaya United mampu unggul 2-1 melalui Rudi Widodo. Skor 2-1 menutup jalannya laga babak pertama.

Advertisement

Di babak kedua, Surabaya United masih mengontrol jalannya laga. Evan Dimas dkk. mampu unggul 3-1 melalui gol kedua yang dicetak Rudi Widodo pada menit ke-54. Mantan penyerang Persikabo Kab. Bogor tersebut berhasil menciptakan gol melalui tendangan mendatar setelah menerima umpan tarik dari Pedro Javier.

Lima menit berselang, Persela Lamongan mampu memperkecil kedudukan melalui gol kedua Emile Mbamba. Penyerang asal Kamerun tersebut berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik sebagai algojo tendangan penalti sekaligus memperkecil kedudukan menjadi 2-3.

Seusai gol itu kepercayaan diri pemain-pemain Laskar Joko Tingkir meningkat. Persela akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-69 melalui tandukan gelandang andalannya, Yogi Novrianto setelah memanfaatkan bola muntah dari tendangan bebas Emile Mbamba yang tidak mampu diantisipasi oleh kiper Surabaya United, Thomas Rian Bayu. Skor imbang 3-3.

Kemudian, Surabaya United mencoba melakukan serangan bertubi-tubi ke jantung pertahanan Persela. Namun, Evan Dimas dkk. belum mampu menciptakan gol keempat dalam pertandingan ini.

Gol keempat yang ditunggu Surabaya United akhirnya tercipta melalui Evan Dimas pada menit ke-82. Tanpa kawalan, mantan kapten Timnas Indonesia U-19 tersebut berhasil menyontek bola ke gawang kosong yang diumpan Otavio Dutra. Skor 4-3 untuk keunggulan Surabaya United.

Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, skor 4-3 untuk kemenangan Surabaya United menutup jalannya laga. 

Susunan Pemain:

Persela Lamongan (4-3-3): Choirul Huda; Edi Gunawan, Ledi Utomo, Asep Budi, Taufik Kasrun; Yogi Novrianto, Muhammad Radikal/Solahuddin (50')/Faris Aditama (77'), Jusmadi; Arif Ariyanto, Dendi Sulistyawan, Emile Mbamba.

Surabaya United (4-4-2): Thomas Rian Bayu; Muhammad Fatchurochman, Otavio Dutra, Firli Apriansyah, I Putu Gede; Ilham Udin Armaiyn/Siswanto (75'), Asep Berlian/Zulfiandi (66'), Evan Dimas, Fandi Utomo; Thiago Dos Santos/Rudi Widodo (40'), Pedro Javier.