Bola.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Rafael Benitez, mengaku telat mengetahui status Denis Cheryshev pada laga leg pertama babak 32 besar Copa del Rey melawan Cadiz di Stadion Ramon de Carranza, Cadiz, Kamis (3/12/2015) dini hari WIB.
Pada laga tersebut, Real Madrid menang 3-1 berkat gol-gol Cheryschev (3'), dan Isco (65', 74'). Adapun gol dilesakkan Kike Marquez (88').
Baca Juga
Namun, Real Madrid terancam didiskualifikasi karena memainkan Cheryshev. Pasalnya, Cheryshev dianggap pemain "ilegal" karena harus menjalani akumulasi kartu kuning pada ajang Copa del Rey.
Pada musim lalu saat dipinjamkan ke Villarreal, Cheryshev menerima tiga kartu kuning dalam tiga pertandingan. Dengan demikian, Cheryshev seharusnya tidak bisa tampil pada ajang yang sama, meski berbeda musim.
"Kami tidak mengetahui status Cheryshev. Kami tidak mendapat informasi dari Villarreal ataupun Federasi Sepak Bola Spanyol. Saat mengetahui status Cheryshev, kami langsung menariknya keluar sebagai itikad baik," kata Benitez.
Pemain asal Rusia itu memang diganti Mateo Kovacic pada awal babak kedua. Hingga kini, belum ada keputusan resmi dari Federasi Sepak Bola Spanyol mengenai kasus yang melibatkan Cheryshev tersebut.
Sumber: Realmadrid.com