Bola.com, Manchester - Dua pemain Manchester United, Morgan Schneiderlin dan Patrick McNair, mengalami cedera setelah laga kontra West Ham United, di Old Trafford, Sabtu (5/12/2015). Cedera mereka memperpanjang daftar masalah kebugaran di kubu Setan Merah.
Saat laga yang berakhir imbang 0-0 itu, Schneiderlin harus ditarik keluar pada menit ke-44 dan digantikan Michael Carrick. Adapun McNair diganti pada awal babak kedua oleh Guillermo Varela.
Baca Juga
"McNair mengalami cedera pergelangan kaki dan Schneiderlin sedikit mengeluh sakit pada bagian panggul. Kami harus menunggu kabar selanjutnya soal cedera mereka," kata Manajer Louis van Gaal kepada MUTV.
Van Gaal belum bisa memastikan Schneiderlin dan McNair bermain pada laga berikutnya melawan VfL Wolfsburg di Volkswagen Arena, Rabu (9/12/2015) dini hari WIB. Laga tersebut bisa menentukan lolos atau tidaknya Manchester United dari fase grup Liga Champions.
"Saya berharap mereka bisa bermain pada laga melawan Wolfsburg. Tetapi, masih terlalu dini untuk menjawab kepastian mengenai pertanyaan tersebut," lanjut Van Gaal.
Cedera yang dialami Schneiderlin dan McNair memperpanjang masalah Manchester United. Saat ini, enam pemain The Red Devils dalam kondisi cedera, seperti Marcos Rojo, Wayne Rooney, Phil Jones, Ander Herrera, Antonio Valencia, dan Luke Shaw.
Sumber: Manutd.com