Alasan Daud Yordan Memilih Eks Pelatih Chris John

oleh Imelia Pebreyanti diperbarui 15 Des 2015, 12:30 WIB
Daud Yordan memilih Craig Christian sebagai pelatih barunya.(bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Bola.com, Jakarta - Petinju andalan Indonesia, Daud Yordan mengungkapkan alasannya memilih Craig Christian sebagai pelatih baru.

Menurut Daud, Craig dinilai bakal banyak membantunya dalam hal mengembangkan teknik-teknik pukulan. Craig merupakan mantan pelatih Chris John. Di bawah asuhan pelatih asal Australia itu, Chris John mampu berjaya selama beberapa tahun sebagai juara di kelas bulu versi WBA.

Advertisement

"Saya memang sudah lama berteman baik dengan Craig dan memang dia dipilih langsung oleh manajemen," kata Daud saat ditemui di Gedung FX, Senayan, Jakarta.

"Terlepas dari itu Craig memang punya kapasitas bagus dan bisa membawa Chris John mempertahankan gelar juara dunia. Hal tersebut menjadi referensi manajemen untuk memilih Craig sebagai pelatih saya," lanjutnya.

Latihan perdana Daud bersama Craig bakal dimulai hari ini saat mereka terbang ke Bali untuk menjalani sejumlah program latihan jelang duel Daud melawan petinju asal Jepang, Yoshitaka Kato, pada 5 Februari 2015.

"Craig dan saya sama-sama sudah mempelajari gaya Kato lewat rekaman. Soal apa yang harus saya lakukan di atas ring, saya harus mendengarkan instruksi dari Craig. Saya yakin dia sudah punya program-program untuk meningkatkan kualitas diri saya," kata Daud Yordan.