Cahill: Pemain Chelsea Bukan Robot!

oleh Deny Adi Prabowo diperbarui 16 Des 2015, 18:14 WIB
Bek Chelsea Gary Cahill (Reuters)

Bola.com, London - Bek Chelsea, Gary Cahill, menilai para pemain The Blues bukanlah robot yang dapat terus dimainkan dalam beberapa pertandingan beruntun. 

Advertisement

Pernyataan itu diungkapkan Cahill setelah Chelsea kalah 1-2 dari Leicester City, pada laga lanjutan Premier League pekan ke-16, di King Power Stadium, Leicester, Selasa (15/12/2015) dini hari WIB. Dengan hasil itu, Leicester naik ke puncak klasemen dengan nilai 35, sedangkan Chelsea turun ke posisi ke-16 dengan nilai 15.

"Anda bukanlah robot karena tidak bisa tampil sembilan dari 10 di setiap pertandingan. Tidak bisa setiap menit karier Anda bakal berjalan lancar, individual dan secara tim. Tidak setiap musim bisa berjalan sesuai keinginan," ucap Cahill.

 

Pria asal Inggris itu kemudian menegaskan, para pemainnya siap bangkit dan memerbaiki hasil yang dituai The Blues. Dari lima pertandingan terakhir di Premier League, Cahill dan kawan-kawan hanya menuai satu kemenangan, satu hasil imbang, dan tiga kekalahan.

"Ketika semuanya tidak berjalan lancar, Anda harus bekerja lebih keras dan berupaya untuk bangkit. Saya yakin kami akan membalikkan keadaan," ucap pemain 29 tahun itu.

"Terdapat beberapa memori indah dan saya pikir kita tak seharusnya melupakan tim ini memenangkan Premier League musim lalu. Satu sisi dalam sepak bola adalah ada momen bagus dan buruk," tambahnya. 

Chelsea akan melakoni laga lanjutan Premier League dengan menjamu Sunderland, di Stamford Bridge, Sabtu (19/12/2015) malam WIB. Sepekan kemudian, mereka bakal menjadi tuan rumah untuk Watford.

Sumber: Chelsea

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait