Spasojevic Ingin Cetak Gol saat MU Uji Coba dengan Klub Vietnam

oleh Tengku Sufiyanto diperbarui 16 Des 2015, 21:59 WIB
Striker anyar Melaka United, Ilija Spasojevic ingin memberikan dampak positif dengan kehadiranya di lini depan tim asal Negeri Jiran tersebut. (Facebook)

Bola.com, Cao Lanh - Mantan pemain Persib Bandung,  Ilija Spasojevic ingin memperlihatkan kualitas yang dimilikinya saat membela Melaka United (MU) pada laga uji coba. Terdekat, MU akan menghadapi klub Divisi II Liga Vietnam, Dong Thap FC dan klub kasta tertinggi kompetisi Vietnam (V-League), Dong Tam Long An.

Melaka United akan meladeni Dong Thap di Stadion Cao Lanh, Kamis (17/12/2015). Setelah itu, Melaka United akan menghadapi Dong Tam Long An, di Stadion Long An, Sabtu (19/12/2015).

Advertisement

"Saya beserta tim sudah ada di Vietnam sejak hari ini. Kami sedang melakukan persiapan laga uji coba melawan dua klub tersebut. Saya ingin menunjukan penampilan terbaik dengan mencetak gol melawan dua klub itu," ucap pemain berusia 28 tahun saat berbincang dengan bola.com lewat pesan singkat. "

Tapi, target utama saya jelas membawa tim meraih hasil positif, yaitu kemenangan."

Menurut Spaso, kemenangan dalam laga uji coba tersebut akan membuat kepercayaan diri para pemain meningkat jelang bergulirnya kompetisi kasta kedua Malaysia, Malaysia Premier League 2016.

Dengan pramusim yang bagus, asa menjuarai Malaysia Premier League 2016 dan promosi ke Liga Super Malaysia 2017 diharapkan bisa terwujud. "Laga uji coba ini sangat penting dalam membangun tim untuk mengarungi liga. Saya ingin membawa Melaka United juara. Ini awal mimpi saya," ia menegaskan.

Ilija Spasojevic memutuskan hengkang dari Persib seusai gagal lolos dari fase penyisihan grup Piala Jenderal Sudirman. Striker impor asal Montenegro akan memperkuat Melaka United selama dua musim, sesuai dengan klausul kontrak yang ia tandatangani.