Bola.com, Terengganu - Keputusan Achmad Jufriyanto dan Dedi Kusnandar mengadu nasib di Liga Malaysia disambut baik pelatih T-Team, Rahmad Darmawan. Rahmad menilai langkah yang diambil kedua pemain Persib Bandung itu sudah benar.
Pria yang akrab disapa RD itu mengatakan kemampuan Jupe dan Dedi tidak kalah dengan para pemain yang ada di Malaysia sehingga ia berharap kedua pemain tersebut dapat lolos seleksi di Negeri Jiran.
Selain itu, mantan arsitek Persija Jakarta itu menyatakan tindakan yang diambil kedua pemain ini dapat menyelamatkan karier mereka. Seperti diketahui saat ini kompetisi reguler sepak bola di Tanah Air sedang vakum imbas konflik PSSI-Kemenpora.
Baca Juga
"Semua tahu kemampuan serta peran Jufriyanto dan Dedi di Persib sangat vital. Mereka mampu membawa persib juara ISL 2014 dan Piala Presiden 2015," kata RD kepada bola.com melalui pesan singkat.
"Daripada bermain tarkam, saya berpendapat para pemain, terutama pemain muda, agar menyelamatkan karier ke luar negeri, kalau kondisi sepak bola indonesia masih tidak jelas seperti ini," ia menambahkan.
Saat ini Achmad Jufriyanto mengikuti seleksi di klub Malaysia Super League, Terengganu FA. Sedangkan Dedi, mengikuti trial di klub Malaysia Premier League, Sabah FA, atau klub Malaysia Super League, Sarawak FA.