Resmi, Chelsea Tunjuk Hiddink Gantikan Mourinho

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 19 Des 2015, 20:49 WIB
Manajer baru Chelsea, Guus Hiddink. (AFP/Andreas Solaro)

Bola.com, London - Chelsea resmi mengumumkan penunjukan Guus Hiddink sebagai manajer baru. Hiddink menggantikan Jose Mourinho yang dipecat pada Kamis (17/12/2015).

"Chelsea Football Club mengonfirmasi Guus Hiddink sebagai manajer hingga akhir musim," bunyi pernyataan resmi The Blues.

Advertisement

"Pemilik Roman Abramovich dan jajaran manajemen menyambut kembali manajer dengan pengalaman level atas dan sukses ini. Sebelumnya, Hiddink pernah menangani Chelsea pada 2009 dan meraih Piala FA," lanjut pernyataan klub.

Pada 2009, Hiddink juga menjadi manajer Chelsea untuk menggantikan tempat Luiz Felipe Scolari. Selama sekitar empat bulan, Hiddink mengantarkan Chelsea meraih 17 kemenangan dan hanya sekali kalah dalam 23 pertandingan di berbagai ajang.

Hiddink terakhir kali melatih tim nasional Belanda pada 1 Agustus 2014. Namun, Hiddink diberhentikan pada 30 Juni 2015 karena gagal membawa Belanda tampil apik selama Kualifikasi Piala Eropa 2016.

Sumber: Situs resmi Chelsea

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait