Bola.com, London - Gelandang Arsenal, Mesut Ozil, optimistis timnya bisa meraih tiga poin saat menjamu Manchester City di Stadion Emirates, Selasa (22/12/2015) dini hari WIB. Menurut Ozil, The Gunners sedang berada dalam performa terbaik untuk mencapai target tersebut.
Arsenal saat ini berada dalam tren positif setelah tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua ajang. Skuat asuhan Arsene Wenger itu meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Baca Juga
Teranyar, Arsenal berhasil menang 2-0 atas Aston Villa di Stadion Villa Park, Minggu (13/12/2015) malam WIB. Kemenangan ini membuat skuat Meriam London kini berada di posisi dua klasemen sementara Premier League dengan raihan 33 poin hasil dari 16 pertandingan.
Berdasarkan statistik tersebut, Ozil mengaku percaya diri bisa terus meraih hasil positif ketika menjamu Manchester City.
"Kami sedang berada dalam kepercayaan diri tinggi musim ini. Saya bisa merasakan itu saat para pemain berada di lapangan. Mereka lebih percaya diri ketika bertanding. Kami juga berhasil mendominasi klub lain," kata Ozil.
"Saya percaya kami bisa meraih tiga poin dari City. Kami ingin menang karena bermain di kandang dan ingin meraih kesuksesan. Kami sangat lapar musim ini," ujar Ozil.
Kemenangan melawan City bisa membuat Arsenal mengoleksi 35 poin. Jika itu tercapai, mereka hanya tertinggal tiga poin dari Leicester City yang kukuh di pucuk klasemen dengan 38 poin.
"Tim sangat percaya pada diri sendiri musim ini. Ini bukan hanya mulai sekarang. Kami bermain sepak bola sangat baik di paruh kedua musim lalu. Para pemain percaya mereka bisa meraih kesuksesan musim ini," tuturnya.
Sumber: Soccerway