David Silva Anggap Arsenal dan Leicester Rival Terberat Man City

oleh Yosef Deny Pamungkas diperbarui 21 Des 2015, 19:31 WIB
David Silva (kanan) menganggap Leicester City dan Arsenal sebagai rival terberat Manchester CIty dalam perebutan trofi Premier League 2015-2016. (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester City, David Silva, menganggap Leicester City dan Arsenal sebagai rival terberat timnya dalam perebutan trofi Premier League 2015-2016. Namun, Silva yakin peluang City menjuarai Premier League lebih besar ketimbang Leicester dan Arsenal.

The Citizens saat ini berada di peringkat tiga klasemen sementara Premier League dengan koleksi 32 poin. Skuat asuhan Manuel Pellegrini itu tertinggal satu poin dari Arsenal yang berada di posisi dua, dan terpaut enam poin dari Leicester City yang kukuh di puncak klasemen. 

Advertisement

Kini City akan menghadapi salah satu calon kuat peraih titel Premier League, Arsenal di Stadion Emirates, Selasa (22/12/2015) dini hari WIB. Silva pun menargetkan memetik tiga poin demi menjaga kans The Citizens merengkuh gelar liga yang kelima.

"Ini pertandingan penting, tetapi bukan pertandingan yang akan menentukan apa-apa. Arsenal tim yang sangat kuat, namun Leicester juga bermain sangat baik. Jadi, keduannya adalah rival langsung kami," kata Silva.

"Anda tidak bisa memandang remeh Leicester karena mereka membuat performa hebat setiap pekan. Mereka juga sedang percaya diri untuk memenangkan pertandingan," ujar Silva.

Kendati mewaspadai Arsenal dan Leicester, Silva tampaknya hanya menaruh perhatian khusus pada The Gunners. Mantan gelandang Valencia ini menganggap Meriam London sebagai rival terberat dalam perburuan gelar juara.

"Mungkin pemain Arsenal lebih berpengalaman ketimbang Leicester. Mereka memiliki segalanya dan sangat tertantang untuk gelar juara. Mereka juga memiliki para pemain yang pulih dari cedera," ungkap Silva.

Sumber: The Guardian

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait