Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Louis Van Gaal, mengungkapkan, alasan tidak memainkan kapten Wayne Rooney sebagai starter saat menghadapi Stoke City, di Britannia Stadium, Sabtu (26/12/2015), karena merupakan bagian rencana tim.
Van Gaal baru memasukkan Rooney di awal babak kedua menggantikan Memphis Depay. Menurut catatan Whoscore, selama 45 menit bermain, pria asal Inggris itu membuat dua peluang dan akurasi umpan mantan penggawa Everton itu pun tercatat mencapai 81 persen.
Baca Juga
Namun, Roo gagal membawa MU meraih poin penuh karena kalah 0-2. Kemenangan Stoke ditentukan gol Bojan Krkic dan Marko Arnautovic.
"Selalu saja menjadi keputusan sulit untuk mencadangkan kapten tim. Kami selalu membuat rencana pertandingan dan membandingkan penampilan antar pemain," ungkap Van Gaal.
"Kami melakukannya setiap pertandingan dan kami memutuskan menempatkan Rooney di bangku cadangan. Dia bereaksi secara profesional. Dia memberikan kontribusi yang maksimal dari luar lapangan," ia menambahkan.
Kekalahan ini menempatkan MU di posisi keenam klasemen sementara Premier League 2015 - 2016 dengan 29 poin. Setan Merah tertinggal sembilan angka dari Leicester City yang menghuni posisi puncak.
Hasil negatif ini juga membuat posisi Van Gaal sebagai pelatih MU berada di ujung tanduk. Pria berkebangsaan Belanda itu dikabarkan akan dilengserkan dari kursi pelatih. Jose Mourinho dan Pep Guardiola diwartakan sebagai kandidat calon suksesor.
"Saya tak ingin mengatakan apa yang Ed Woodward (CEO MU) bilang kepada saya. Itu karena sangat penting bagi saya untuk merahasiakan apa yang orang lain bicarakan. Jadi, saya tak berminat menyampaikan apapun di depan publik," demikian Louis Van Gaal.
Sumber: Daily Mirror