Bola.com, Liverpool - Gelandang serang Liverpool, Adam Lallana, mengungkapkan rahasia kesuksesan timnya membekuk Leicester City di Boxing Day, Sabtu (26/12/2015) malam WIB.
Baca Juga
Liverpool menang 1-0 atas Leicester City pada laga pekan ke-18 Premier League di Stadion Anfield, Sabtu (26/12/2015) malam WIB. Hasil tersebut sekaligus membuat The Reds berhasil menyudahi tiga kemenangan beruntun The Foxes di liga.
"Manajer menyemangati kami untuk bangkit, bekerja lebih keras, dan itu akan membuat kualitas para pemain muncul dengan sendirinya. Saya pikir Anda bisa melihatnya di laga semalam, kami merajalela di lapangan dan akhirnya gol pun datang," ucap Lallana.
"Kemenangan ini bermakna penting. Kami kerap mengalami kesulitan dalam beberapa pekan dan ingin bermain bagus. Saya rasa kami berhasil melakukannya pada laga melawan Leicester," Lallana menambahkan.
Liverpool dijadwalkan menjalani dua laga tandang. Pertama, The Reds bertandang ke Stadium of Light, markas Sunderland pada Kamis (31/12/2015) dini hari WIB. Dua hari kemudian Jordan Henderson dkk. akan berhadapan melawan West Ham United.
"Dua laga tandang itu sangat besar tingkat kepentingannya. Tak ada laga mudah dalam Premier League bahkan menurut saya dua jadwal ini merupakan yang tersulit."
"Senang rasanya bisa terlibat dalam dua partai sulit ini. Kami harus melakukan apa yang harus dilakukan di setiap pertandingan yang dilalui," ucap Lallana.
Berkat kemenangan atas Leicester, Liverpool naik ke posisi delapan klasemen sementara Premier League dengan koleksi 27 poin.
Sumber: Liverpool FC