Bola.com, London - Guus Hiddink dipercaya sebagai pelatih sementara Chelsea hingga akhir musim 2015 - 2016. Pria berkebangsaan Belanda itu mengungkapkan alasannya mau menerima tawaran membesut The Blues.
Baca Juga
Chelsea memutuskan memecat Jose Mourinho dari jabatan pelatih pada Kamis (17/12/2015) WIB. Hasil buruk The Blues di ajang Premier League dan perseteruan dengan pemain menjadi alasannya.
Dua hari berselang, Chelsea menunjuk Hiddink sebagai pelatih sementara hingga akhir musim 2015 - 2016. Hiddink melakoni debutnya pada laga melawan Watford, Sabtu (26/12/2015O malam WIB. Namun, Hiddink gagal memberikan kemenangan. The Blues hanya mampu bermain imbang 2-2 melawan Watford.
"Ketika diminta kembali ke Chelsea, saya bisa saja bilang bahwa saya ingin bersantai di rumah. Saya sudah memiliki rencana liburan. Istri saya menatap mata saya ketika saya menerima telepon dan bilang kita tak jadi liburan. Kita pergi ke London," ungkap Hiddink.
"Itu artinya saya bisa memberikan kontribusi maksimal. Ketika perut saya merasa mual dan merasa tegang, itu berarti ada tantangan yang harus saya jawab," ia menambahkan.
Seusai melawan Watford, laga berat lainnya menunggu Hiddink. Dia harus memimpin The Blues bertandang ke markas Manchester United, Stadion Old Trafford, Selasa (29/12/2015) dini hari WIB.
"Selalu saja menyenangkan terlibat dalam pertandingan ketat. Saya telah melaluinya Sabtu lalu dan saya sudah tak sabar untuk menjalaninya lagi," demikian Guus Hiddink.
Sumber: Chelsea
Saksikan siaran langsung pertandingan Manchester United melawan Chelsea pada 29 Desember 2015 di SCTV, pukul 00:30 WIB.