Mario Balotelli Layak Bela Italia di Piala Eropa 2016

oleh Rizki Hidayat diperbarui 31 Des 2015, 23:19 WIB
Dengan Skill yang dimiliki, Mario Balotelli dinilai layak membela timnas Italia di Piala Eropa 2016. (AFP/GIUSEPPE CACACE)

Bola.com, Milan - Tampil kurang meyakinkan bersama AC Milan membuat peluang Mario Balotelli memperkuat timnas Italia di Piala Eropa 2016 bakal sulit. Namun begitu, agen Balotelli, Mino Raiola, menilai Super Mario layak membela Gli Azzurri.

Advertisement

Pemain 25 tahun itu kembali berseragam I Rossoneri pada 27 Agustus 2014 dengan status pinjaman dari Liverpool. Bersama Milan, Balotelli diharapkan bisa kembali menemukan ketajamannya setelah bermain buruk bersama The Red pada musim 2014-2015.

Akan tetapi, mantan bomber Inter Milan itu kesulitan membobol gawang lawan. Dia hanya mencetak satu gol dari empat pertandingan di Serie A musim ini. Selain bermain buruk, Balotelli juga kerap dihantam cedera.

Kurang mengilapnya performa Balotelli membuat pelatih timnas Italia, Antonio Conte tak mengikutsertakannya pada Kualifikasi Piala Eropa 2016. Bukan hanya itu, penyerang bernomor punggung 45 ini juga terancam tak diikutsertakan pada putaran final Piala Eropa.

Namun, Raiola menilai Mario Balotelli layak diberi kesempatan kembali berseragam Italia. Menurutnya, Balotelli bakal memberi pengaruh positif bagi skuat Gli Azzurri.

"Saya akan memanggil Balotelli untuk tampil di Piala Eropa 2016, karena dia adalah yang penyerang terbaik di Italia. Pada 1982 Enzo Bearzot dipanggil Paolo Rossi, meski faktanya Bearzot baru kembali setelah mendapat hukuman dan Italia Piala Dunia," ujar Raiola seperti dilansir Football Italia.

"Saya yakin Balotelli akan memenangkan hati Antonio Conte dengan sikap dan golnya bersama AC Milan. Dia ini terlalu stres dan selalu menjadi bahan kritikan. Dia punya hati yang besar," lanjutnya.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait