Zidane Dikabarkan Tertarik Boyong Bek MU ke Real Madrid

oleh Yosef Deny Pamungkas diperbarui 06 Jan 2016, 21:36 WIB
Pelatih anyar Real Madrid, Zinedine Zidane, dikabarkan berniat mendatangkan bek Manchester United, Marcos Rojo, pada Januari 2016. (Mirror)

Bola.com, Madrid - Pelatih anyar Real Madrid, Zinedine Zidane, dikabarkan Daily Express berniat mendatangkan bek Manchester United, Marcos Rojo ke Santiago Bernabeu pada bursa transfer Januari 2016.

Rojo tampil kurang mengesankan sejak ditebus MU dari Sporting Lisbon pada Agustus 2014 dengan mahar 16 juta poundsterling atau sekitar Rp 341 milliar. Musim pertama berseragam MU, Rojo mengemas 26 pertandingan dan mencetak satu gol di semua ajang.

Advertisement

Memasuki musim kedua, berbagai permasalahan menimpa bek timnas Argentina ini. Rojo dikabarkan berseteru dengan Van Gaal lantaran tidak bisa bermain pada ajang pramusim karena permasalahan paspor. Buntutnya, Van Gaal urung memasang Rojo dalam beberapa laga MU pada awal musim 2015-2016.

Selain itu badai cedera yang kerap melanda menjadi penyebab Rojo gagal meraih satu tempat di skuat utama MU. Alhasil, hingga paruh musim, Rojo hanya mengemas 11 pertandingan di semua ajang.

Kendati demikian, catatan tersebut tidak memengaruhi keinginan Zidane untuk mendapatkan jasa pemain 25 tahun itu. Dilansir Daily Express, Madrid akan memberikan penawaran di bawah 16 juta poundsterling untuk meminang Rojo.

Namun, hingga kini belum diketahui secara pasti berapa dana yang akan digelontorkan Madrid untuk memboyong Rojo ke Old Trafford. Keinginan Madrid menggaet Rojo tak lepas karena mencari pelapis sepadan bagi Marcelo di posisi bek kiri.

Pasalnya, saat ini Real Madrid tidak memiliki pemain bek kiri murni selain Marcelo. Jika nantinya Marcos Rojo jadi pindah ke Madrid, maka dia akan menjadi pembelian pertama Zidane pasca-ditunjuk sebagai pelatih Los Blancos menggantikan Rafael Benitez yang dipecat pada Senin (4/1/2016).

Sumber: Daily Express

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait