Bola.com, London - Chelsea, dikabarkan Daily Mail, Kamis (7/1/2015), bakal melepas penyerang Radamel Falcao ke AS Monaco pada bursa transfer Januari 2015.
Baca Juga
Falcao saat ini berstatus sebagai pemain pinjaman dari AS Monaco. Sebelum berkarier di Stamford Bridge, striker asal Kolombia itu lebih dulu memperkuat Manchester United (MU) pada musim 2014-15.
Bersama MU, karier Falcao meredup setelah hanya mampu mencetak empat gol dari total 29 pertandingan di semua kompetisi. Hal itulah yang akhirnya membuat manajemen Setan Merah tidak memperpanjang kontrak pemain berusia 29 tahun tersebut.
Sementara itu, karier Falcao dengan Chelsea pun tidak jauh berbeda. Hingga kini, Falcao baru bermain sebanyak 11 pertandingan dan mencetak satu gol di berbagai ajang.
Parahnya, Falcao tidak pernah bermain dalam dua bulan terakhir bersama The Blues. Mantan pemain Atletico Madrid dan River Plate tersebut mengalami cedera pangkal paha dan harus menjalani proses pemulihan hingga tahun 2015 berakhir.
Kini setelah cedera paha mulai pulih, Falcao justru diberitakan bakal dilepas manajemen Chelsea. Bahkan, dia dikabarkan sudah berada di Monaco untuk menjalani tes medis.
Jika Chelsea memutuskan melepas Falcao, pemain yang bisa mendapatkan keuntungan dari keputusan itu adalah penyerang muda Patrick Bamford. Striker berusia 22 tahun itu baru saja kembali ke Stamford Bridge setelah gagal bersinar bersama Crystal Palace musim ini.
Padahal, Bamford sempat mencuri perhatian setelah mampu mencetak 19 gol dari 45 pertandingan saat dipinjamkan ke Middlesbrough pada musim 2014-2015.
Sumber: Daily Mail