Bola.com, Tangsel - Indra Sjafri, menegaskan manajemen Bali United Pusam tak mematok target apapun saat tim turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim). Berlaga di turnamen bukanlah tujuan utama untuk tim asuhannya.
Ini merupakan turnamen ketiga yang diikuti Bali United, semenjak Indonesia Super League (ISL) berhenti awal bulan Mei 2015. Sebelumnya, klub berjulukan Semeton Dewata ini berlaga di Piala Presiden 2015 dan Piala Jenderal Sudirman.
Baca Juga
Namun, dalam dua turnamen tersebut Bali United selalu gagal melaju ke partai final. Skuat asuhan Indra itu di Piala Presiden hanya bisa sampai babak 8 besar. Sedangkan di Piala Jenderal Sudirman Fadil Sausu dkk. malahan tak dapat lolos dari babak penyisihan grup. Padahal mereka jadi tuan rumah di babak penyisihan.
"Kami tidak pernah menargetkan apapun di turnamen yang kami ikuti. Karena turnamen merupakan terminal kecil, untuk melabuhkan kami ke terminal yang lebih besar," kata Indra yang dijumpai bola.com di Lapangan MAN Insan Cendikia, BSD, Tangerang, Jumat (8/1/2016).
Yang jadi incaran utama Indra Sjafri, Bali United Pusam tampil trengginas saat tampil di pentas kompetisi sebenarnya.
Meski begitu, mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 tersebut mengatakan timnya akan tetap menampilkan permainan terbaik. Pasalnya, ini sebagai ajang seleksi pemain sebelum bergulirnya kompetisi.
"Kami pasti akan bermain maksimal dalam setiap turnamen yang kami ikuti. Karena itu kami maksimalkan semua pemain yang ada," ujarnya.
Rencananya, Piala Gubernur Kaltim mulai dihelat 6 Febuari hingga 6 Maret 2016. 11 tim sudah memastikan diri untuk mengikuti ajang yang berhadiah total sebesar Rp 3,65 miliar.