Javad Nekounam, pemain asal Iran yang bersinar di Piala Dunia 2006 ini bergabung dengan Osasuna pada tahun 2006-2012. (AFP/Ander Gillenea)
Javad Nekounam berhasil mencetak 24 gol plus satu assist dari 149 penampilannya bersama Osasuna di La Liga dari musim 2006-2007 hingga 2011-2012. (AFP/Pedro Armestre)
Pemain Jepang, Shunsuke Nakamura, resmi bergabung dengan Espanyol pada 22 Juni 2009 dan mendapatkan kontrak berdurasi dua musim. (AFP/Josep Lago)
Shunsuke Nakamura bergabung dengan Espanyol dan bermain dalam 13 laga di La Liga tanpa sekalipun mencetak gol. (AFP/A. Arrizurieta)
Yoshito Okubo, penyerang asal Jepang ini pernah membela Real Mallorca selama satu setengah musim dari Januari 2005 hingga Juli 2006. Mallorca mendapatkan Okubo dengan status pinjaman dari Cerezo Osaka. (AFP/Jaime Reina)
Park Chu-young tak mendapatkan tempat di skuat inti membuat Arsenal meminjamkannya ke Celta Vigo pada 31 Agustus 2012. (AFP/Miguel Riopa)
Park Chu-young, penggawa timnas Korea Selatan ini berhasil menjaringkan tiga gol dan satu assist dari 22 penampilannya bersama Celta Vigo di La Liga musim 2012-2013. (AFP/Miguel Riopa)
Teerasil Dangda, striker Thailand ini digaet Almeria pada Juli 2014 dengan status pemain pinjaman dari Muangthong United dan hanya enam kali tampil di La Liga. (Insidespanishfootball.com)