Bola.com, Solo - Persis Solo mendapat tambahan kekuatan dalam persiapan menghadapi turnamen Piala Walikota Padang, 14-20 Februari. Skuat Laskar Sambernyawa kedatangan mantan bek sentral Persela Lamongan, Eky Taufik Febriyanto.
Pemain berusia 24 tahun sudah mengikuti latihan perdana Persis di Stadion Sriwedari, Selasa (12/01/2016) pagi. Vakumnya aktivitas tim Laskar Joko Tingkir jadi alasan Eky kembali ke Solo.
"Persela kelihatannya tidak ada kegiatan ikut turnamen. Mungkin akhir bulan ada ekshibisi namun pertandingan itu hanya sehari. Untuk sementara, saya membantu Persis di Piala Walikota Padang dulu," kata Eky.
Baca Juga
Eky berkostum Timnas U-23 asuhan Aji Santoso di Asian Games 2014. Selama ini, pemain kelahiran Sragen 15 Februari 1991 jadi pilihan utama pelatih Persela, Didik Ludiyanto. Kali terakhir, Eky membela Persela dalam ajang Piala Presiden dan Piala Jenderal Sudirman.
Pemain yang pernah berkostum Persebaya Surabaya memang menempuh studi di Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Surakarta. Kedekatan dengan asisten pelatih Persis yang juga dosennya UTP, Pipit F. Yulianto jadi alasan Eky mau bergabung ke Persis. Hadirnya Eky membuat komposisi lini belakang tim Kota Bengawan semakin kuat. Sebelumnya Persis telah memiliki Rohmat Sabani dan mantan bek tengah Persinga Ngawi, Slamet Sampurno.
"Tenaga Eky benar-benar kami butuhkan karena peserta Piala Walikota Padang memiliki materi lini depan kelas wahid," ujar Pipit, asisten pelatih Persis.
Disinggung masa depannya di Persela, Eky belum memberikan keputusan bertahan di Lamongan atau tidak. "Kontrak saya di Persela sudah habis setelah tersingkir di Piala Janderal Sudirman. Mungkin menunggu pergerakan manajemen dulu," tutur dia.
Piala Wali Kota Padang digelar mulai 14 hingga 20 Februari di Stadion Haji Agus Salim, Padang. Sejauh ini, tim yang sudah menyatakan konfirmasi jadi peserta adalah PSP Padang, Semen Padang, PSMS Medan, Bali United, Persis Solo, dan Persib Bandung. Khusus Persib belum 100 persen karena mempertimbangkan turnamen lain, Piala Gubernur Kaltim.