Evan Dimas Mau ke Spanyol jika Boleh Bawa Sahabat Masa Kecil

oleh Zaidan Nazarul diperbarui 26 Jan 2016, 12:00 WIB
Evan Dimas, meminta syarat unik didampingi sahabat masa kecil kala ke Spanyol. (Bola.com/Arief Bagus)

Bola.com, Surabaya - Sendirian selama empat bulan menjalani program pelatihan di Espanyol B sempat membuat bintang muda Indonesia Evan Dimas Darmono agak ogah-ogahan berangkat ke Spanyol. Karena itu, ia mengajukan syarat kepada Nine Sport, sebagai promotor, agar diperbolehkan membawa sahabat masa kecilnya untuk menemaninya selama di Negeri Matador.

Meski awalnya keberatan, permintaannya itu pun diluluskan oleh CEO Nine Sport, Arif Putra Wicaksono setelah terjadi beberapa kali pembicaraan. Hal itu pula yang membuat Evan akhirnya mantap berangkat ke Spanyol.

Advertisement

Permintan ini tergolong unik karena sebetulnya RCD Espanyol B secara khusus menyewa penerjeman untuknya. “Ini sudah menjadi satu paket dengan perjanjian yang disepakati Nine Sport dengan saya dan keluarga. Semua persyaratannya sudah diurus. Sebelum berangkat paspor dan visa teman saya sudah selesai,” kata Evan.

Teman yang akan dibawa Evan ke Spanyol itu adalah Fuguh Pangestu. Ia merupakan sahabat Evan masa kecilnya. Ia juga tinggal di kampung yang sama, di kawasan Ngemplak, Surabaya.

“Saya pasti butuh teman sekaligus asisten. Supaya saya bisa fokus untuk menjalani program tersebut,” katanya.

Sebetulnya, tanpa teman pun Evan tak akan terkendala dan kesepian. Karena selain ada penerjemah yang mendampinginya, banyak warga negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Kota Barcelona. Mereka juga siap menyambut sekaligus menemani Evan.  

Keruan saja pemain binaan SSB Mitra Surabaya tersebut pun mengaku tenang karena keinginannya direalisasi. Ia tak lagi merasa  khawatir bakal tak punya kawan yang bisa diajak bicara selama di sana.“Tentu saya sangat senang, karena teman. Terima kasih buat Nine Sport yang sudah merestui keinginan saya,” ujar Evan.

Gelandang serang kelahiran Surabaya, 13 Maret 1995 itu pun berjanji bakal menjalani program spesial di Espanyol B itu dengan sungguh-sungguh. Maklum, tidak ada alasan lagi bagi Evan untuk tidak fokus dalam menjalani program khusus tersebut.

Karena ia dan rekannya tinggal berangkat ke Spanyol. Sesampainya di sana, mereka juga langsung mendapatkan fasilitas dari klub yang menjadi destinasinya itu.

“Saya akan berusaha keras untuk berhasil melewati program ini sebaik mungkin. Setiap kesempatan akan saya manfaatkan secara maksimal. Supaya saya sia-sia berangkat jauh-jauh ke sana,” Evan Dimas.