Bola.com, Sunderland - Manchester City meraih kemenangan 1-0 atas Sunderland dalam lanjutan Premier League di Stadium of Light, Sunderland, Rabu (3/2/2016) dini hari WIB. Kemenangan Manchester City ditentukan melalui gol Sergio Aguero pada menit ke-16.
Hasil ini tidak mengubah posisi Manchester City. Pasukan Manuel Pellegrini itu tetap berada di urutan kedua klasemen dengan 47 poin dari 24 pertandingan.
Manchester City tertinggal tiga poin dari Leicester City yang tetap memuncaki klasemen menyusul kemenangan 2-0 atas Liverpool pada saat yang bersamaan.
Adapun Sunderland berada di zona merah degradasi. The Black Cats berada di posisi ke-19 dan mengumpulkan 19 poin dari 24 pertandingan yang sudah dijalani.
Baca Juga
Dalam laga tersebut, Manchester City menurunkan Aguero sejak menit pertama. Pemain asal Argentina itu dibantu Kelechi Iheanacho yang tampil apik pada laga terakhir The Citizens kontra Aston Villa, akhir pekan lalu.
Aguero langsung membuat ancaman yang berbuah gol ke gawang tuan rumah pada menit ke-16. Dari sebuah umpan silang mendatar Jesus Navas, Aguero menguasai bola dan kemudian melepaskan tembakan keras yang bersarang di pojok gawang Vito Mannone.
Keunggulan Manchester City nyaris terbuang jelang babak pertama berakhir. Namun, Joe Hart tampil baik dengan melakukan dua penyelamatan penting dari upaya Jermain Defoe dan Lee Cattermole.
Babak pertama pun berakhir untuk keunggulan Manchester City 1-0 atas Sunderland.
Pada babak kedua, Sunderland dan Manchester City sama-sama melakukan satu pergantian pemain. Rekrutan anyar Sunderland, Wahbi Khazri, dimainkan untuk menggantikan Jeremain Lens. Sedangkan Fernando dimasukkan untuk menggantikan Iheanacho di kubu The Citizens.
Akan tetapi, kedua tim sama-sama kesulitan menciptakan peluang pada paruh kedua pertandingan. Pun setelah masuknya Adam Johnson dan Dame N'Doye di kubu The Black Cats, serta Raheem Sterling dan Aleksandar Kolarov di pihak Manchester City.
Hingga pertandingan berakhir, Sunderland tetap tidak bisa mencetak gol penyeimbang. The Citizens pun membawa pulang tiga poin dari markas Sunderland lewat kemenangan 1-0.
Susunan pemain
Sunderland: 25-Vito Mannone; 2-Billy Jones, 23-Lamine Kone, 16-John O'Shea, 15-Younes Kaboul, 3-Patrick van Aanholt; 17-Jeremain Lens (22-Wahbi Khazri 46'), 6-Lee Cattermole (11-Adam Johnson 75'), 21-Yann M'Vila; 9-Fabio Borini (10-Dame N'Doye 82'), 18-Jermain Defoe
Manajer: Sam Allardyce
Manchester City: 1-Joe Hart; 3-Bacary Sagna, 30-Nicolas Otamendi, 26-Martin Demichelis, 22-Gael Clichy; 25-Fernandinho, 42-Yaya Toure (11-Aleksandar Kolarov 79'); 15-Jesus Navas (7-Raheem Sterling 76'), 72-Kelechi Iheanacho (6-Fernando 46'), 21-David Silva; 10-Sergio Aguero
Manajer: Manuel Pellegrini
Wasit: Stuart Attwell
Sumber: Premier League
Inisialisasi Video