Tampil Impresif, Raptors Rusak Debut Pelatih Suns

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 03 Feb 2016, 13:30 WIB
Guard Toronto Raptors, Kyle Lowry (kanan) berselebrasi bersama guard Cory Joseph seusai laga kontra Phoenix Suns di Talking Stick Resort Arena, Rabu (3/2/2016). (ReutersMark J. Rebilas/USA Today)

Bola.com, Phoenix - Kyle Lowry tampil gemilang mencetak 26 poin saat Toronto Raptors menundukkan Phoenix Suns 104-97 pada laga lanjutan NBA di Talking Stick Resort Arena, Phoenix, Rabu (3/2/2016). Kemenangan Raptors ini merusak debut pelatih interim Suns, Earl Watson.

Advertisement

Watson diangkat menjadi pelatih interim pada Senin (1/2/2016). Pria berusia 36 tahun tersebut menggantikan Jeff Hornacek yang dicopot dari jabatannya karena dianggap tak mampu mengangkat performa Suns. Di bawah polesan tangannya, Suns menelan empat kekalahan beruntun atau kekalahan yang ke-19 dalam 21 pertandingan terakhir.

Namun, racikan strategi Watson gagal mengantar Suns merebut kemenangan. Tuan rumah Raptors bermain apik dan sulit diimbangi para pemain Suns. Selain Lowry, DeMar DeRozan juga tampil mengesankan dengan menyumbang 22 poin untuk Raptors.

Adapun Terrence Ross mencetak 16 poin dan Jonas Valanciunas menyumbangkan 14 poin. Ini adalah laga kedua dari enam laga away beruntun yang harus dilakoni Raptors.

Sementara itu, Markieff Morris membukukan 30 poin dan 11 rebounds. Ini adalah torehan terbaiknya musim ini. Rookie Phoenix, Devin Booker, menambahkan 27 poin, yang menyamai torehan terbaik sepanjang kariernya.

Phoenix Suns mengawali laga dengan baik. Sumbangan 14 poin dari Morris membawa Suns unggul 32-28 pada kuarter pertama. Namun, keunggulan itu tak bertahan lama. Raptors meningkatkan tempo permainan pada kuarter kedua dan balik memimpin. Setelah itu, Raptors terus memimpin hingga akhir pertandingan.

Suns akhirnya kembali menelan kekalahan, yang kelima kalinya dalam lima pertandingan beruntun. 

Berita Terkait