Superstar: Luiz Suarez, Tak Pernah Berhenti Cetak Rekor

oleh Deny Adi Prabowo diperbarui 04 Feb 2016, 19:45 WIB
Luis Suarez melakukan selebrasi setelah mencetak gol ketiga bagi Barcelona saat menghadapi Valencia di Camp Nou, Kamis (4/2/2016) dini hari WIB. (Reuters/Juan Medina)

Bola.com, Barcelona - Luis Suarez sedang menikmati level permainan tertingginya bersama Barcelona. Pemain berkebangsaan Uruguay itu tak pernah berhenti mencetak rekor di lapangan hijau. Teranyar, Suarez mencetak empat gol kala Barca berhadapan melawan Valencia di Camp Nou, Kamis (4/2/2016) dini hari WIB.

 

Advertisement

Keempat gol Suarez masing-masing hadir pada menit ke-7, ke-12, ke-83 dan ke-88. Megabintang Blaugrana, Lionel Messi, menciptakan hat-trick. Raksasa asal Catalunya menutup pertandingan dengan kemenangan telak 7-0.

Torehan empat gol itu membawa Luis Suarez menciptakan rekor baru. Mantan penggawa Liverpool itu menjadi satu-satunya pemain yang berhasil mencetak tiga gol atau lebih di tiga kompetisi berbeda musim ini.

Sebelumnya, Suarez tiga kali membobol gawang Guangzhou Evergrande semifinal Piala Dunia Antarklub (17/12/2015). Pria yang pernah berseteru Giorgio Chiellini itu juga menorehkan hat-trick saat Barcelona menggilas Athletic Bilbao 6-0 di ajang La Liga (18/1/2016).

Meski daftar rekor yang didapatkannya kian bertambah, Suarez enggan jemawa. Dia tetap menganggap kesuksesan tim lebih diprioritaskan ketimbang kejayaan personal.

"Hari ini kami mencoba segala sesuatu untuk menang dan kredit layak disematkan kepada seluruh tim," ucap Suarez kepada Movistar.

"Anda mencoba melakukan segala sesuatu untuk mendapatkan hasil terbaik. Saya di sini hanya bertugas membantu tim untuk memenangkan gelar. Hal paling penting adalah tetap menjaga Barcelona berada di trek yang benar," lanjut mantan pemain Ajax tersebut.

Kerjasamanya dengan Lionel Messi dan Neymar di lini depan Barcelona pun kian tajam. Barcelona sejauh ini mencetak 103 gol di semua kompetisi. Sementara itu, trio Neymar, Suarez, dan Lionel Messi atau yang biasa dikenal dengan sebutan trio MSN mengemas 80 gol. Dengan demikian, trio MSN dalam 77 persen dari total gol yang Blaugrana ciptakan.

Performa Luis Suarez bahkan sanggup memukau pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone. Kendati kedua tim sedang bersaing untuk memperebutkan gelar La Liga, El Cholo mengangkat topi terkait penampilan Suarez musim ini. 

"Dia adalah pemain penting yang bisa memberikan perubahan. Tak diragukan lagi, kedatangannya membuat Barcelona bisa tampil lebih menekan ketimbang sebelumnya," kata Simeone kepada El Pais.

"Suarez memiliki kualitas berbeda ketimbang pemain lainnya. Dia kuat, tipikal pemain No. 9, Luis adalah pemain yang sangat komplet dan memberikan variasi untuk Barcelona," ia menambahkan.

Luis Suarez tak menunjukkan tanda-tanda akan turun dari level tertinggi. Kita sebagai penikmat sepak bola hanya tinggal duduk santai di depan TV dan menunggu berbagai rekor mentereng apa lagi yang akan Suarez buat.

Sumber: Sky Sport, Movistar, El Pais

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait