Bola.com, Makassar - Meski sudah sepakat soal nilai kontrak, Ferdinand Sinaga tidak otomatis jadi pemain PSM Makassar. Pasalnya, manajemen Juku Eja baru akan menyodorkan kontrak untuk ditandatangani setelah ada kepastian jadwal pelaksanaan Indonesia Super Competition (ISC) 2016.
Hal itu diungkapkan Sumirlan, Direktur PSM kepada bola.com, Rabu (17/2/2016)."Saya sudah membicarakan hal itu kepada Ferdinand dan dia menerima. Sebenarnya bukan hanya Ferdinand, semua pemain yang sudah dipilih akan mendapat perlakuan sama," ungkap Sumirlan.
Dikonfirmasi, Ferdinand membenarkan pernyataan Sumirlan. Bagi mantan striker Sriwijaya FC ini, dirinya ingin fokus berlatih bersama PSM. "Sekalian menjaga kebugaran dengan latihan terprogram bersama coach Luciano," katanya.
Baca Juga
Manajemen PSM Makassar sudah menyiapkan langkah antisipasi agar pemain tidak berpikir pindah ke klub lain. Caranya, dengan menyiapkan draft pra kontrak dengan pemberian uang sebagai tanda jadi. "Tujuannya agar pemain yakin manajemen PSM serius mempersiapkan tim," papar Sumirlan.
Menurut Sumirlan, pemberian uang tanda jadi itu bukan downpayment (DP) atau uang muka seperti yang berlaku selama ini. "DP akan menyusul setelah ISC 2016 sudah pasti digelar," paparnya.
Sumirlan menambahkan pihak klub akan bertemu dengan operator ISC 2016 pada 26 Februari di Jakarta. "Semoga pada pertemuan nanti ada kabar baik buat kami semua," ujar Sumirlan.