Sejarah Panjang di Balik Nomor 88 di Mobil F1 Rio Haryanto

oleh Ronald Seger Prabowo diperbarui 20 Feb 2016, 22:49 WIB
Konferensi pers soal Rio Haryanto yang digelar oleh pihak keluarga dan Wali Kota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo, di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (20/2/2016). (bola.com/Romi Syahputra)

Bola.com, Solo - Pebalap Rio Haryanto akan memulai sejarah dengan mengikuti ajang Formula 1 (F1) musim ini. Bergabung dengan tim Manor Racing, pemuda kelahiran Kota Solo itu bakal menggunakan nomor 88 di mobilnya. Ibunda Rio, Indah Pennywati, menyebut pemilihan nomor tersebut memiliki sejarah panjang.

''Soal nomor 88 karena Rio pernah menjuarai tingkat Asia-Pasifik tahun 2009 dengan nomor tersebut. Saat itu, Rio naik podium 11 kali dari 15 balapan. Sehingga diharapkan prestasi itu bisa terulang di ajang F1,'' kata Indah dalam jumpa pers dengan wartawan di Jl. Slamet Riyadi No 312-358 Solo, Sabtu (20/2/2016).

Advertisement

Pebalap andalan Indonesia tersebut sebelumnya dipastikan tampil di Formula 1 bersama Manor Racing setelah melewati jalan berliku. Kepastian ini diumumkan secara resmi lewat akun Twitter dan Facebook Manor Racing, Kamis (18/2/2016). Tim asal Inggris tersebut mengungkapkan Rio Haryanto akan menjadi pebalap utama bersama driver muda Jerman, Pascal Wehrlein.

Ayah Rio, Sinyo Haryanto, menyebut sukses putranya menembus ajang balapan jet darat tak lepas dari dukungan semua pihak, terutama Presiden Joko Widodo, Menpora Imam Nahwari, serta Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo. Sebagai orang tua, mantan pebalap nasional itu sangat bangga dengan prestasi putranya.

''Harapan kami Rio tidak hanya berpartisipasi namun punya prestasi. Apalagi kami keluarga tahu betul perjuangan dia mulai usia enam tahun di Gokart lalu ke balapan mobil Asia Pasifik, Eropa hingga F1,'' ucap Sinyo.

Sementara Indah Pennywati mengaku keluarga sempat tak menanggapi serius cita-cita Rio Haryanto yang ingin tampil di F1. Namun melihat ketekunan sang anak, dia tak henti-hentinya memberikan masukan dan dorongan untuk mencapai misi tersebut. ''Padahal sejak kecil cita-citanya kami tanggapi biasa saja. Namun akhirnya mimpi Rio terwujud,'' ungkap Indah Pennywati.

Sementara FX Hadi Rudyatmo menyebut kesuksesan Rio ke F1 tak lepas dari peran Pertamina yang memberi dukungan materil bagi pemuda 23 tahun tersebut. ''Saya optimistis anak ini (Rio Haryanto) bisa berprestasi karena dia orangnya tidak banyak tingkah,'' tandasnya.

Berita Terkait