Bola.com, Gianyar - Arema Cronus menang 5-2 atas PSS Sleman pada lanjutan turnamen Bali Island Cup 2016, di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (21/2/2016) sore WIB.
Gol Singo Edan dicetak oleh Cristian Gonzales (36', 58', dan 77'), Srdan Lopicic (44') dan Antonio Putro (72'). Sedangkan gol balasan PSS diciptakan oleh Busari (47) dan Candra Luckmana (69').
Baca Juga
Berkat kemenangan ini Arema kukuh di puncak klasemen dengan koleksi enam poin, sedangkan PSS terjerembab di dasar klasemen dengan poin nol hasil dua kalah dari dua pertandingan.
Pada laga selanjutnya Arema bakal melawan Persib Bandung sementara PSS Sleman akan menghadapi Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Selasa 23 Februari 2016.
Berikut adalah lima fakta menarik laga Arema Cronus vs PSS Sleman di Bali Island Cup 2016:
1. Kemenangan 5-2 atas PSS Sleman membuat Arema selalu meraih kemenangan dalam empat pertandingan beruntun sejak diasuh pelatih asal Bosnia, Milomir Seslija. Tiga kemenangan lainnya dicatat dengan mengalahkan Banyumas Selection dan Madura United dengan skor serupa 2-1 pada partai uji coba dan menang 3-1 atas Bali United pada laga pertama turnamen Bali Island Cup 2016.
2. Striker Arema Cronus, Cristian Gonzales tampil mengesankan dengan mencetak hat-trick. Penyerang naturalisasi ini mencetak gol pada menit ke (36', 58', dan 77').
3. Pada laga ini ada dua gol yang dianulir oleh wasit. Gol Gonzales pada menit ketiga dan gol Hamka Hamzah pada menit ke-12 dianulir karena keduannya dianggap terlebih dahulu melakukan pelanggaran.
4. Srdan Lopicic pemain yang didatangkan dari Pusamania Borneo FC berhasil mencetak gol pertamanya untuk Arema.
5. Arema menjadi tim tersubur di Bali Island Cup dengan mencetak delapan gol dan tiga kebobolan dari dua pertandingan. Di posisi kedua ada Persib Bandung yang mencetak empat gol serta kebobolan dua gol dari dua pertandingan.