Maret, Schweinsteiger Kembali Bela Manchester United

oleh Ary Wibowo diperbarui 25 Feb 2016, 21:31 WIB
Gelandang MU, Bastian Schweinsteiger, mengaku siap kembali bermain bersama Setan Merah pada Maret setelah pulih dari cedera lutut. (Skysports).

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United (MU), Bastian Schweinsteiger, mengaku siap kembali bermain bersama Setan Merah pada Maret setelah pulih dari cedera lutut. 

Advertisement

Schweinsteiger mengalami cedera itu saat MU menang 1-0 atas Sheffield United pada putaran ketiga Piala FA, 10 Januari lalu. Gelandang asal Jerman itu cedera usai berbenturan kaki dengan salah satu pemain belakang Sheffield.

"Cedera ligamen membutuhkan waktu, tetapi pemulihan berjalan baik. Saya tahu badan saya, semuanya akan baik-baik saja. Dalam lima hari ke depan, saya akan kembali berlari lagi, setelah itu berlatih menendang bola. Saya harus kembali pada Maret," ungkap Schweinsteiger.

Pada musim 2015-16, Schweinsteiger telah melakoni 27 laga dan mencetak satu gol serta dua assist. Selain masalah cedera, gelandang berusia 31 tahun itu juga sempat absen selama tiga pertandingan lantaran terbukti bersalah menyikut pemain West Ham United, 5 Desember 2015. 

"Meskipun sempat mendapat hukuman dan cedera, saya masih dapat memainkan 27 pertandingan pada musim ini. Ini seharusnya bisa berjalan lebih baik lagi, tetapi diskusi mengenai masalah ini (absen) memang sangat sulit," tambah mantan pemain Bayern Munchen itu. 

Schweinsteiger ditengarai bakal kembali tampil di lapangan pada pertandingan uji coba Jerman melawan Inggris, di Berlin, 26 Maret dan Italia, di Munchen, tiga hari berikutnya. Semenjak gelaran Piala Dunia 2014 Brasil, Schweinsteiger baru tampil enam kali bersama skuat Der Panzer. 

Sumber: Skysports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait