Bola.com, Leicester - Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, tetap tak menargetkan meraih Premier League pada musim ini. Ranieri mengatakan hanya ingin fokus dari satu pertandingan ke pertandingan lain.
Baca Juga
Leicester City gagal meraih poin penuh setelah ditahan 2-2 West Browmcih Albion di King Power Stadium, Leicester, Rabu (2/3/2016) dini hari WIB. Meskipun imbang, Leicester City tetap memuncaki klasemen dengan raihan 57 poin dalam 28 laga.
Akan tetapi, posisi The Foxes bisa digeser Tottenham Hotspus andai menang atas West Ham United di Boleyn Ground, London, Kamis (3/3/2016) dini hari WIB. The Spurs kini membuntuti di urutan kedua dengan 54 poin dari 27 pertandingan.
"Kami masih percaya kepada diri sendiri. Tetapi, kondisinya masih sama. Saya tidak menargetkan meraih trofi Premier League," kata Ranieri kepada Sky Sports seusai pertandingan.
"Saya hanya ingin melihat tim sendiri. Kami harus percaya sampai musim ini berakhir. Setiap pertandingan penting bagi kami untuk mengetahui nasib tim ini," lanjut Ranieri.
Dalam laga kontra The Baggies, Leicester City sempat unggul 2-1 melalui gol Daniel Drinkwater (30') dan Andy King (45+1'). Adapun, dua gol West Brom dicetak Salomon Rondon (11') dan Craig Gardner (50').
Sumber: BBC