Bola.com, Samarinda - Bek senior Hamkah Hamzah akhirnya menjabat sebagai kapten utama Arema Cronus. Itu terlihat dalam laga terakhir Grup A Piala Gubernur Kaltim 2016 melawan Persela Lamongan, Jumat (4/3/2016).
Hamka mengenakan ban kapten sejak menit awal dalam laga yang berakhir dengan skor 3-1 itu. Bek asal Makassar ini pun tak kesulitan memimpin rekan-rekannya. Maklum, meski termasuk pemain baru Arema, Hamka sudah berpengalaman jadi kapten di klub yang pernah ia perkuat sebelumnya.
Baca Juga
Dipilihnya Hamka sebagai kapten tim oleh pelatih Milomir Seslija, sepertinya karena alasan pengalaman. Maklum, kapten sebelumnya, Hendro Siswanto terbilang baru mengemban tugas sebagai kapten tim yang biasanya menjadi tugas, Ahmad Bustomi.
"Mungkin karena saya pernah punya pengalaman sebagai kapten. Jadi, pelatih menunjuk saya," ucap Hamka merendah.
Ban kapten yang melekat di lengan Hamka terasa kian spesial karena ia juga sukses mencetak satu gol ke gawang Persela. Ia mencetak gol pertamanya dengan kostum Singo Edan lewat tandukan kepala yang mengubah skor menjadi 2-1.
Hamka pun begitu semringah saat melakukan selebrasi gol di lapangan. Ia langsung berlari ke arah, Ferry Aman Saragih yang memberikan umpan dari tendangan penjuru. Kedua pemain ini terlihat akrab karena mereka adalah teman sekamar saat Arema melakoni tur.
Saat ditanya usai laga soal gol yang dicetaknya, mantan pemain Pusamania Borneo FC enggan berkomentar banyak. Ia justru hanya tertawa ketika ditanya perasaannya usai membobol gawang Persela.