Bola.com, Jakarta - Gelandang jangkar Surabaya United, Muhammad Hargianto mengaku semakin nyaman di PS Polri. Ini menyusul garansi menjadi anggota Polri dari sang asisten manajer Bripka Anwar Tahir beberapa waktu lalu. Kini Hargianto pun merasa jauh lebih tenang karena dia tak perlu pusing memikirkan pekerjaan apa yang akan ia geluti ketika tak lagi bermain bola.
Hargianto merasa semakin nyaman karena pilihannya bergabung dengan Polri juga mendapat dukungan dari semua orang terdekatnya, kedua orang tuanya (Sigit Setyawan dan Sri Arbani Harsanti), pacarnya (Maureen Gania) dan manajemen klubnya, Surabaya United.
Karena itu, meski berada di lingkungan baru, Hargianto tak merasakan gelisah. Bahkan di saat berjauhan dengan sang kekasih seperti sekarang, ia di Mako Brimob, Depok, sementara Maureen di Sidoarjo, Hargianto bisa fokus.
Baca Juga
Maklum, selain sang ibu Sri Arbani, Maureen adalah salah satu perempuan yang sangat berarti bagi hidup eks pemain Timnas U-19 era Indra Sjafri ini. “Pertama Ibu, kalau ibu sudah merestui, saya tanya Maureen. Alhamdulillah keduanya senang dan mendukung penuh kalau saya jadi polisi,” jelas Hargianto.
Hargianto menyatakan, Maureen tak mempermasalahkan meski mereka harus berjauhan. Sebab, Maureen menyadari bahwa sukses karier Hargianto juga demi masa depan mereka berdua. Maklum, meski usia mereka masih muda dan belum berencana naik pelaminan, hubungan mereka sangat serius.
“Saya cinta banget sama Maureen. Dia perempuan yang cantik, baik fisik maupun hatinya,” kata pemain kelahiran Jakarta, 24 Juli 1996 itu.
Sebagai timbal baliknya pada semua yang dianggap berjasa, Hargianto akan berupaya tampil semaksimal mungkin saat membela PS Polri di Piala Bhayangkara . Ia juga bakal menjaga diri serta perilakunya dengan baik selama bergabung dengan PS Polri.
“Saya akan tunjukkan bahwa saya berterima kasih pada mereka semua, Polri, orang tua, klub, dan kekasih saya. Kepercayaan yang mereka berikan akan saya jaga dan jalankan dengan baik. Semuanya saya dedikasikan untuk mereka,” sebut pemain jebolan SSB Benteng Muda ini.