Mantan Bintang AC Milan Tertarik Latih MU

oleh Ary Wibowo diperbarui 10 Mar 2016, 18:00 WIB
Mantan bintang AC Milan, Gennaro Gattuso, mengaku tertarik melatih Manchester United (MU). (ESPN) .

Bola.com, Manchester - Mantan bintang AC Milan, Gennaro Gattuso, mengaku bakal tertarik jika mendapatkan kesempatan melatih Manchester United (MU). Setan Merah, kata dia, adalah salah satu klub besar di Premier League.

Advertisement

Gattuso mengawali karier kepelatihan dengan membesut FC Sion pada Februari 2013. Namun, kariernya tidak bertahan lama. Setelah dipecat pada Mei, pelatih bersia 38 tahun tersebut didaulat menjadi pelatih Palermo. Kini, dia menjadi arsitek salah satu klu Serie C ITalia, Pisa.

"Saya akan berjalan ke sana (Old Trafford). Saya bahkan akan pergi besok," ujar Gattuso ketika ditanya apa yang bakal dilakukannya jika mendapat tawaran melatih MU.

"Sir Alex Ferguson selalu menghormati saya. Saya juga selalu mengagumi Premier League. Menurut saya, Premier League adalah liga terbaik di dunia. Di Italia, kami adalah pemain taktikal, namun di Italia anda bisa melihat pemain-pemain cepat dan kaki-kakinya sangat kuat."

"Saya suka menyaksikan Championship (divisi dua Liga Inggris) karena di dalam kompetisi itu saya melihat kecintaan sesungguhnya masyarakat Inggris terhadap sepak bola. Mereka bernapas melalui sepak bola. Saya bahkan merekam dua laga Championship kemarin malam."

"Di Italia, terkadang beberapa tim bisa bersantai sepanjang pertandingan. Di Inggris, setiap aksi dari tim, akan selalu ada perlawanan dari lawan-lawannya," tambah mantan pemain Perugia tersebut.

Semenjak Ferguson pensiun pada musim panas 2013, MU sudah berganti pelatih tiga kali, yakni David Moyes, Ryan Giggs (interim manajer), dan Louis van Gaal. Namun, ketiga pelatih tersebut dianggap belum dapat menaikkan performa Wayne Rooney dan kawan-kawan. 

Pada Januari 2016, mantan pelatih Chelsea dan Real Madrid, Jose Mourinho, dikabarkan menjadi salah satu kandidat kuat pengganti Van Gaal. Pelatih asal Portugal itu bahkan disebut-sebut sudah mencapai kesepakatan secara personal untuk berkarier di Old Trafford pada musim depan. 

Van Gaal masih terikat kontrak dengan MU hingga 30 Juni 2017. Akan tetapi, ia dianggap gagal lantaran belum mampu mempersembahkan satu gelar pun. The Red Devils hingga pekan ke-29 Premier League masih terpuruk di peringkat kenam klasemen sementara. 

Sumber: Skysports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait