Bola.com, Texas - GP AS dipastikan tetap tercantum dalam kalender F1 2016. Circuit of the Americas (COTA) di Austin, Texas, AS, bakal menggelar lomba jet darat pada 21-23 Oktober 2016.
Sebelumnya, pergelaran GP AS masih menjadi tanda tanya setelah pemerintah negara bagian Texas secara tiba-tiba memangkas dana bantuan yang harus disetorkan kepada supremo F1, Bernie Ecclestone.
Baca Juga
Kondisi semakin diperparah setelah balapan pada musim 2015 diganggu hujan lebat yang menyebabkan penjualan tiket penonton anjlok.
Pengelola GP AS pun harus memutar otak untuk menjaring lebih banyak penonton pada 2016. Salah satu solusi yang dipilih adalah menggabungkan olahraga dan hiburan dengan menggelar konser penyanyi pop terkenal, Taylor Swift.
"Kami dengan bangga mengonfirmasi balapan F1 akan kembali ke COTA. Taylor Swift juga bakal menggelar konser sebagai peringatan 5 tahun balapan F1 di Austin. Dengan menggabungkan antusiasme F1, keceriaan festival, dan konser Taylor Swift kami yakin penonton akan menikmati ajang balap terhebat pada tahun ini," kata Bobby Epstein, Chairman dan CEO Circuit of The Americas di situs resmi COTA, Rabu (9/3/2016).
Konser Taylor Swift akan berlangsung setelah sesi kualifikasi GP AS pada Sabtu, 22 Oktober 2016. Pemenang 10 penghargaan Grammy itu mengikuti jejak penyanyi kenamaan lain yang menggelar konser di sela-sela pergelaran balapan F1, seperti Beyonce, Rihanna, Elton John, Jay-Z, dan Pharrell Williams.
Balapan GP AS pada musim 2015 dimenangi oleh pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, yang sekaligus memastikan gelar juara dunia ketiganya. Hamilton merupakan pebalap tersukses di GP AS sejak digelar di COTA pada 2012 dengan meraih tiga kemenangan.