Bola.com, Roma - Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, enggan memandang enteng kekuatan Inter Milan saat keduanya berjumpa di Stadion Olimpico dalam laga lanjutan Serie A, Minggu (20/3/2016) dini hari WIB. Menurut Spalletti, I Nerazzurri masih punya peluang finis di empat besar.
Baca Juga
Inter Milan saat ini menghuni posisi kelima klasemen sementara Serie A dengan raihan 54 poin. Sementara itu, AS Roma berada di posisi ketiga dengan nilai 59.
Meski unggul lima poin dari Inter, pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, menilai laga nanti akan berlangsung sengit. Sebab, Inter membutuhkan poin untuk menjaga asa finis di zona Liga Champions pada akhir musim ini.
"Inter selalu memainkan pertandingan untuk meraih kemenangan. Pada laga nanti, mereka pasti akan bekerja keras karena ingin finis di posisi ketiga," kata Spalletti.
"Kami berhasil merangkak naik dari posisi kelima ke posisi tiga, jadi kami harus menghormati mereka. Kami tahu, mereka juga bisa melakukan hal yang sama," ucap Spalletti.
Pada pertemuan sebelumnya di Giuseppe Meazza, 1 November 2015, AS Roma dipaksa pulang tanpa poin karena takluk 0-1. Gol Inter dicetak oleh Gary Medel pada menit ke-31 setelah memanfaatkan umpan Stevan Jovetic.
Namun, AS Roma akan mengawali laga nanti dengan atmosfer positif. I Giallorossi tercatat belum pernah terkalahkan dalam delapan laga terakhir di Serie A.
Sumber: Forza Italian Football