Bola.com, London - Bintang muda Tottenham Hotspur, Dele Alli, berpeluang tampil di ajang Piala Eropa 2016 setelah mendapat pujian dari pelatih tim nasional Inggris, Roy Hodgson. Menurut Hodgson, gelandang berusia 19 tahun tersebut bisa menjadi seperti legenda The Three Lions, Bryan Robson.
Baca Juga
Alli bergabung dengan Tottenham dari MK Dons pada musim panas 2015. Ia pun langsung menjadi pilihan utama dalam skuat Spurs setelah tampil impresif membantu klubnya dalam perburuan gelar juara Premier League 2015-16.
Pada musim ini, Alli sudah mencetak tujuh gol dan 11 assist dari total 42 pertandingan Tottenham di semua kompetisi. Torehan tersebut pun membuat Hodgson kepincut dan memutuskan untuk memasukkan nama Alli ke skuat timnas Inggris pada laga uji coba menjelang Piala Eropa.
"Dia (Alli) dapat melakukan apa pun di posisi gelandang. Menurut saya, dia bisa menjadi pemain box-to-box atau pemain no. 10 di lapangan tengah. Dia bisa melakukan hal tersebut karena dia memang memiliki talenta luar biasa," puji Hodgson.
"Dia dapat bersaing, bertarung untuk mendapatkan bola, memberi assist, dan juga mencetak gol. Anda menyebut dia seperti Bryan Robson, dan menurut saya, dia akan menjadi pemain yang bisa seperti itu. Namun, jangan lupa, kita sedang membicarakan pemain berusia 19 tahun."
"Sangat berbahaya jika seperti ini karena dia baru saja memulai kariernya dan kami berharap ini semua bisa berlangsung lama, baik untuk Spurs atau Inggris. Akan tetapi, kami percaya kepadanya dan menurut kami, dia adalah pemain bagus. Jika saya tidak percaya, saya tidak akan memasukkannya ke dalam skuat," tutur Hodgson.
Sumber: Skysports