GP Bahrain: Ketika Mimpi Rio Haryanto di Ajang F1 Terwujud

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 04 Apr 2016, 00:15 WIB
Pebalap Manor Racing, Rio Haryanto, sukses finis pada posisi ke-17 pada balapan F1 GP Bahrain, Minggu (3/4/2016). (Reuters / Hamad I Mohammed)

Bola.com, Manama - Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, mencatatkan hasil bagus saat melakoni balapan F1 GP Bahrain, Minggu (3/4/2016). Rio menyentuh garis finis pada posisi ke-17.

Advertisement

Catatan Rio memang kalah dari rekan setimnya, Pascal Wehrlein, yang finis di posisi ke-13. Namun, apa yang diraih pebalap berusia 23 tahun tersebut sudah memenuhi mimpinya.

Sebelum balapan F1 GP Bahrain dimulai, Rio Haryanto mengaku tak sabar ingin melihat garis finis. Keinginan yang akhirnya mampu dia wujudkan.

"Balapan malam pertama saya sangat spesial! Dari semuanya, saya tak sabar untuk bisa melihat bendera finis!" ujar Rio dalam rilis yang diterima Bola.com, Rabu (30/3/2016) WIB.

Sukses Rio pun mendapat apresiasi dari Manor Racing. Tim asal Inggris tersebut bangga dengan kerja keras yang diraih pebalap kelahiran Solo, Jawa Tengah, tersebut.

Hasil ini tentu membuat Rio Haryanto kian percaya diri dalam menghadapi balapan berikutnya. Balapan F1 berikutnya akan berlangsung di Sirkuit Shanghai, China, 17 April 2016.