Bola.com, Singapura - Pasangan ganda campuran terbaik Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, lolos ke babak kedua turnamen bulutangkis Singapura Terbuka Super Series 2016 setelah mengalahkan pasangan Jepang, Keigo Sonoda/Naoko Fukuman, pada babak pertama, Selasa (12/4/2016).
Dalam laga yang digelar di Singapore Indoor Stadium, Tontowi/Liliyana menang dua gim langsung, 21-14, 21-13.
Baca Juga
Awal gim pertama didominasi Tontowi/Liliyana. Unggulan pertama itu memimpin 11-6 saat interval.
Namun, Sonoda/Fukuman mulai mengejar selepas interval dan memangkas keunggulan Tontowi/Liliyana menjadi 12-11. Ogah terus-terusan ditekan lawan, Tontowi/Liliyana kembali tampil menyerang sampai memenangi gim pertama dengan selisih tujuh angka.
Gim kedua sempat berjalan ketat. Kedua pasangan kejar-mengejar angka hingga kedudukan 6-6. Namun, setelah itu Tontowi/Liliyana tak terbendung.
Memimpin 11-6 saat interval, juara Malaysia Terbuka Super Series Premier 2016 pada akhir pekan lalu itu menyudahi pertandingan dengan kemenangan setelah bertarung selama 39 menit.
Pada babak kedua, Tontowi/Liliyana akan menghadapi pemenang laga antara Puavaranukroh Dechapol/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) dan Lee Yong-dae/Lee So-hee (Korea Selatan). Tontowi/Liliyana belum pernah bertemu dengan kedua calon lawannya itu di pertandingan resmi.
Selain Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, ada tiga pasangan ganda campuran Indonesia lain yang juga bertanding pada babak pertama, Selasa (12/4/2016). Mereka adalah unggulan kelima, Praveen Jordan/Debby Susanto, Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth. Edi/Gloria juga melaju ke babak kedua setelah menaklukkan Jhe-Huei Lee/Wu Ti Jung (Taiwan) 21-16, 21-10.