Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Michael Carrick, mengaku terkesan dengan penampilan Marcus Rashford. Carrick bahkan meramalkan Rashford memiliki masa depan yang cerah bersama Setan Merah.
Rashford berhasil menambah pundi-pundi golnya untuk Manchester United. Pemain asal Inggris itu menyumbang satu gol dalam kemenangan 2-1 atas West Ham United pada laga replay putaran keenam Piala FA, Kamis (14/4/2016) dini hari WIB.
Baca Juga
Tambahan satu gol itu membuat Rashford kini sudah mengemas enam gol dalam 11 laga bersama tim senior MU. Carrick yakin jika Rahsofrd mampu mempertahankan konsitensinya bersama MU, maka dia akan menjadi pemain sukses.
"Sangat luar biasa. Senang rasanya melihat para pemain muda bermain, tampil bagus dan memanfaatkan kesempatan," kata Carrick.
"Dia terus bermain, tak berubah, berlatih keras, selalu mendengarkan, dan terus ingin belajar. Saya yakin dia punya peluang berada di level terbaik untuk waktu yang lama," ucap Carrick.
Rashford memulai debutnya bersama tim senior MU pada 25 Februari 2016. Ketika itu, Rashford sukses mencetak dua gol dalam laga kontra FC Midtjylland sekaligus membantu MU menang 5-1.
Sejak saat itu, pemain berusia 18 tahun tersebut menjadi langganan di lini depan MU. Apalagi pasukan Louis van Gaal tersebut belum lagi diperkuat Wayne Rooney yang mengalami cedera.
Sumber: The Express