Bola.com, Nyon - Chelsea menjuarai UEFA Youth League 2016 setelah menang 2-1 atas Paris Saint-Germain (PSG) pada partai final yang berlangsung di Colovray Sports Centre, Nyon, Senin (18/4/2016).
Baca Juga
Kemenangan ini seakan menjadi pembalasan bagi Chelsea terhadap PSG. Pasalnya, skuat senior The Blues harus tersingkir dari Les Parisien di babak 8 besar Liga Champions musim ini.
Gelar tersebut menjadi yang kedua diraih Chelsea secara beruntun. Pada edisi sebelumnya, The Blues mengalahkan Shakhtar Donetsk, 3-2. Sementara itu, Barcelona menjuarai tahun pertama perhelatan ini yang digelar pada 2013-2014.
Kemenangan Chelsea pada tahun ini ditentukan melalui gol-gol Fikayo Tomori (10') dan Kasey Palmer (61'). Sementara itu, satu-satunya gol PSG dicetak Yakou Meite (58').
UEFA Youth League merupakan ajang yang diperuntukkan bagi klub-klub Eropa di bawah usia 19 tahun. Sebanyak 32 tim diambil dari klub-klub peserta fase grup Liga Champions tahun yang bersamaan. Sementara itu, sisa tim diambil berdasarkan juara liga masing-masing.
Sebelum resmi dihelat pada 2013, ajang ini bernama NextGen Series. Akan tetapi, ajang tersebut hanya dihelat sebanyak dua kali yang dijuarai Inter Milan pada 2012 dan Aston Villa pada 2013.
Sumber: UEFA