Bola.com, La Coruna - Bangkit adalah sebuah kata yang harus ditransformasikan Barcelona menjadi kemenangan saat menghadapi Deportivo La Coruna di Riazor, La Coruna, Rabu (20/4/2016) atau Kamis dini hari WIB.
El Barca dalam kondisi tertekan setelah hanya meraih satu kemenangan dari lima pertandingan di berbagai ajang. Mental Lionel Messi dan kawan-kawan bahkan menurun di La Liga karena menelan tiga kekalahan beruntun.
Keunggulan 12 poin dari Atletico Madrid yang sempat terjadi beberapa pekan lalu, kini tinggal angan-angan. Meski masih memuncaki klasemen La Liga, namun poin Barcelona dan Atletico Madrid menjadi sama, yakni 76 poin.
Baca Juga
Bahkan, Real Madrid membuntuti kedua tim itu dengan selisih hanya berjarak satu poin. Jika seri apalagi kalah dari Deportivo La Coruna, maka Barcelona kemungkinan besar akan tergusur dari puncak klasemen yang sepanjang musim ini selalu ditempati.
Beruntung, lawan yang dihadapi Barcelona adalah Deportivo La Coruna. Super Depor hanya meraih satu kemenangan dari 17 laga terakhir pada kompetisi La Liga.
Meskipun sempat menahan imbang Barcelona 2-2 di Camp Nou pada Desember 2015, namun peluang Deportivo La Coruna mengulangi hal serupa atau bahkan membungkam El Barca terasa sangat tipis. Pasukan Luis Enrique siap mengerahkan kemampuan terbaik demi bangkit dari keterpurukan.
"Hal pertama yang kami pikirkan adalah meraih kemenangan di Riazor. Jika berhasil, itu akan menaikkan kepercayaan diri tim. Kemenangan akan sulit diraih karena situasi yang sedang kami hadapi," kata Enrique.
Akan tetapi, Barcelona tidak akan diperkuat Gerard Pique yang menjalani sanksi akumulasi kartu kuning. Tanpa Pique, lini belakang La Blaugrana bisa menjadi "makanan empuk" striker Deportivo La Coruna, Lucas Perez.
Perez bisa menjadi momok pertahanan Barcelona. Pada musim ini, striker berusia 27 tahun itu sudah mengemas 16 gol 16 gol dalam 31 pertandingan.
"Kami bisa menentukan titel juara La Liga pada musim ini. Takdir yang berbicara nanti. Saya tahu hasil musim ini akan diketahui pada Mei mendatang. Namun, orang-orang mengatakan juara liga sudah diketahui, namun ternyata musim masih panjang," tutur Perez.
Upaya Deportivo La Coruna untuk memperpanjang catatan buruk Barcelona terkendala minimnya pasukan yang siap tampil. Fabricio, German Lux, Alejandro Arribas, Alberto Lopo dipastikan absen karena berbagai alasan, yakni cedera dan sanksi larangan bertanding.
Prakiraan susunan pemain
Deportivo La Coruna: Manu; Laure, Sidnei, Fernando Navarro, Manuel Pablo; Pedro Mosquera, Celso Borges; Juanfran, Faycal Fajr, Ruben Cani; Lucas Perez
Pelatih: Victor Sanchez
Barcelona: Claudio Bravo; Dani Alves, Marc Bartra, Javier Mascherano, Jordi Alba; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Andres Iniesta; Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar
Pelatih: Luis Enrique
Head to head
12/12/2015 - Barcelona 2-2 Deportivo La Coruna (La Liga)
23/5/2015 - Barcelona 2-2 Deportivo La Coruna (La Liga)
18/1/2015 - Deportivo La Coruna 0-4 Barcelona (La Liga)
9/3/2013 - Barcelona 2-0 Deportivo La Coruna (La Liga)
20/10/2012 - Deportivo La Coruna 4-5 Barcelona (La Liga)
Lima pertandingan terakhir Deportivo La Coruna
17/4/2016 - Sevilla 1-1 Deportivo La Coruna (La Liga)
11/4/2016 - Deportivo La Coruna 1-3 Las Palmas (La Liga)
2/4/2016 - Celta Vigo 1-1 Deportivo La Coruna (La Liga)
19/3/2016 - Deportivo La Coruna 2-1 Levante (La Liga)
12/3/2016 - Atletico Madrid 3-0 Deportivo La Coruna (La Liga)
Lima pertandingan terakhir Barcelona
17/4/2016 - Barcelona 1-2 Valencia (La Liga)
13/4/2016 - Atletico Madrid 2-0 Barcelona (Liga Champions)
9/4/2016 - Real Sociedad 1-0 Barcelona (La Liga)
5/4/2016 - Barcelona 1-0 Atletico Madrid (Liga Champions)
2/4/2016 - Barcelona 1-2 Real Madrid (La Liga)
Prediksi bola.com
Deportivo La Coruna 40-60 Barcelona
Sumber: Berbagai sumber