Zidane: Ronaldo Butuh Istirahat

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 21 Apr 2016, 21:04 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, terpincang-pincang pada laga melawan Deportivo La Coruna, Rabu (20/4/2016). (EPA/Peter Powell)

Bola.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyatakan jika Cristiano Ronaldo perlu mendapat istirahat. Pernyataan itu dikatakan Zidane usai timnya menekuk Villarreal 3-0 pada pekan lanjutan La Liga, di Estadio Santiago Bernabeu, Rabu (20/4/2016).

 

Advertisement

Pada menit akhir pertandingan, Ronaldo terlihat memegangi bagian belakang paha kanannya sambil kesakitan. Pemain berkebangsaan Portugal itu kemudian berjalan ke luar lapangan sambil terpincang-pincang. Los Blancos harus bermain dengan 10 orang karena sudah melakukan tiga pergantian pemain.

"Ronaldo tentu punya ketakutan, tetapi saya tidak berpikir itu adalah sesuatu yang serius. Kami akan lihat besok (Jumat) apa yang terjadi padanya. Saya lebih tenang sekarang, dibanding ketika saya melihat dia meninggalkan lapangan," kata Zidane.

"Sebagai pelatih, ketika Anda memiliki pemain seperti Ronaldo, terkadang perlu baginya untuk tidak bermain di suatu pertandingan. Ronaldo juga tidak herus selamanya bermain penuh selama 90 menit," ia menambahkan.

Ronaldo cuma sekali diistirahatkan sepanjang musim ini yakni saat melawan Cadiz di leg pertama babak 32 besar Copa del Rey. Dia selalu tampil di 34 pertandingan liga musim ini dan selalu bermain penuh selama 90 menit.

Real Madrid harus menunggu hingga 41 menit untuk mencetak gol pertama melalui aksi Karim Benzema. El Merengues menambah dua gol lagi pada paruh selanjutnya, melalui sumbangan Lucas Vazquez (69') dan Luka Modric (76').

Kemenangan ini tidak mengubah posisi Real Madrid di urutan ketiga klasemen sementara dengan raihan 78 poin. Namun, Sergio Ramos dkk tetap berpeluang meraih trofi juara La Liga musim ini, setelah hanya tertinggal satu angka dari Atletico Madrid dan Barcelona, yang masing-masing menempati posisi kedua dan pertama.

Sumber: AS

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait