Bola.com, Surabaya - Satria Muda Pertamina Jakarta berhasil memenangi derby Jakarta melawan NSH Jakarta dalam lanjutan Seri VI Indonesian Basketball League (IBL) 2016 di Surabaya, Jawa Timur. Bermain di GOR Kertajaya, Senin (25/4/2016), Satria Muda menaklukkan NSH, 81-54.
Start Satria Muda pada laga ini tak terlalu baik. Arki Dikania Wisnu cs. banyak melakukan kesalahan sendiri dan tertinggal 16-17 pada akhir kuarter pertama.
Baca Juga
Sadar strateginya tak berjalan mulus pada kuarter pembuka, pelatih Satria Muda, Cokorda Raka Satrya Wibawa yang akrab disapa Wiwin, mengganti taktik permainan timnya pada kuarter kedua. Satria Muda bermain lebih cepat.
Perubahan ini berbuah manis. Satria Muda Pertamina Jakarta tampil dominan pada tiga kuarter sisa. Permainan cepat Satria Muda membuat para pemain NSH Jakarta kelabakan. Satria Muda pun menutup pertandingan dengan kemenangan berselisih 27 poin.
Riza Raharjo dan Vinton Nolland Surawi menjadi penyumbang angka terbanyak Satria Muda dengan 15 poin. Di kubu NSH, Budi Margono mencetak 14 angka.
"Satria Muda merupakan tim yang bagus karena mereka juara bertahan. Perubahan strategi mereka pada kuarter kedua mengubah jalannya pertandingan. Sejak mereka mengganti taktik, kami kalah dalam rebound dan sering kecolongan fastbreak. Kami kewalahan meladeni permainan cepat mereka di wilayah pertahanan kami," kata pelatih kepala NSH Jakarta, Mayckel S.D Ferdinandus, dalam rilis yang diterima Bola.com.
"Permainan NSH Jakarta sangat bagus pada kuarter pertama. Namun, kami bisa bangkit pada sisa pertandingan berkat skema permainan yang saya siapkan. Anak-anak merespons strategi saya dengan baik. Hanya, kami masih harus memperbaiki defense," ujar Wiwin, pelatih Satria Muda Pertamina Jakarta di Indonesian Basketball League (IBL) 2016.