Tes Tengah Musim MotoGP: Marquez Tercepat, Lorenzo Ungguli Rossi

oleh Oka Akhsan diperbarui 26 Apr 2016, 07:00 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, menjadi yang tercepat pada tes tengah musim MotoGP 2016 pertama di Sirkuit Jerez, Spanyol, Senin (25/4/2016). (Motorsport)

Bola.com, Jerez - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, menjadi yang tercepat pada tes tengah musim MotoGP 2016 pertama di Sirkuit Jerez, Spanyol, Senin (25/4/2016).

Marquez membukukan catatan waktu terbaik 1 menit 39,313 detik yang dibuat pada lap ke-11 dari 91 putaran yang dilahap pebalap asal Spanyol itu.

Advertisement

Si Bayi Alien unggul 0,019 detik atas pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, yang berada di peringkat kedua. Lorenzo melahap 59 lap dan menorehkan catatan waktu terbaik 1 menit 39,332 detik pada putaran ke-26.

Catatan waktu Marquez dan Jorge Lorenzo lebih lambat dibanding sesi kualifikasi MotoGP Spanyol di Jerez pada akhir pekan lalu. Saat itu, keduanya mampu mencetak waktu di kisaran 1 menit 38 detik.

Posisi tiga besar dilengkapi pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales. Pebalap asal Spanyol itu menorehkan 1 menit 39,536 detik atau lebih cepat 0,045 detik dibanding waktunya pada sesi kualifikasi MotoGP Spanyol.

Juara MotoGP Spanyol pada akhir pekan lalu, Valentino Rossi (Movistar Yamaha), baru ambil bagian pada tiga jam terakhir tes. Meski demikian, The Doctor mampu membukukan 1 menit 39,632 detik untuk menempati posisi keempat. Dani Pedrosa bercokol di peringkat kelima, terpaut 0,333 detik dengan rekannya, Marc Marquez.

Tito Rabat (Estrella Galicia 0,0 Marc VDS) menjadi pebalap dengan jumlah putaran terbanyak, yakni 94 lap. Setelah menjalani tes tengah musim MotoGP 2016 pertama di Jerez, Marc Marquez dkk. baru akan beraksi kembali di trek pada seri kelima, MotoGP Prancis, di Sirkuit Le Mans, 6-8 Mei.

Hasil Lengkap Tes Tengah Musim MotoGP 2016 Pertama di Sirkuit Jerez, Spanyol

1. Marc Marquez (Repsol Honda) 1 menit 39,313 detik/91 Lap
2. Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) +0,019 detik/59 Lap
3. Maverick Vinales (Suzuki Ecstar) +0,223 detik/91 Lap
4. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) +0,319 detik/52 Lap
5. Dani Pedrosa (Repsol Honda) +0,333 detik/76 Lap
6. Aleix Espargaro (Suzuki Ecstar) +0,369 detik/71 Lap
7. Cal Crutchlow (LCR Honda) +0,499 detik/82 Lap
8. Andrea Iannone (Ducati) +0,566 detik/55 Lap
9. Pol Espargaro (Monster Yamaha Tech 3) +0,629 detik/62 Lap
10. Andrea Dovizioso (Ducati) +0,714 detik/50 Lap
11. Bradley Smith (Monster Yamaha Tech 3) +1,022 detik/71 Lap
12. Yonny Hernandez (Aspar MotoGP Team) +1,038 detik/83 Lap
13. Stefan Bradl (Aprilia Racing Team Gresini) +1,361 detik/66 Lap
14. Jack Miller (EG 0,0 Marc VDS) +1,368 detik/65 Lap
15. Scott Redding (Octo Pramac Yakhnich) +1,531 detik/59 Lap
16. Tito Rabat (EG 0,0 Marc VDS) +1,606 detik/94 Lap
17. Alvaro Bautista (Aprilia Racing Team Gresini) +1,647 detik/62 Lap
18. Michele Pirro (Octo Pramac Yakhnich) +2,129 detik/55 Lap
19. Eugene Laverty (Aspar MotoGP Team) +2,149 detik/85 Lap