Maradona Sarankan Napoli Boyong Harry Kane

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 27 Apr 2016, 05:11 WIB
Diego Armando Maradona menyarankan Napoli membeli penyerang asal Tottenham Hotspur, Harry Kane. (Reuters/Juan Medina)

Bola.com, Naples - Legenda timnas Argentina, Diego Maradona, memberi saran kepada Napoli untuk mendatangkan Harry Kane pada bursa transfer musim panas 2016. Penyerang Tottenham Hotspur itu dianggap bisa membuat lini depan Partenopei semakin tajam.

 

Advertisement

Lini depan Napoli musim ini cukup tajam dengan kehadiran Gonzalo Higuain. Pemain asal Argentina itu berhasil mencetak 30 gol dari 32 laga yang dimainkannya di Serie A. Tak hanya itu saja, Partenopei juga punya beberapa penyerang andal seperti Jose Callejon, Dries Mertens, dan Lorenzo Insigne.

Namun, Maradona ragu Higuain bisa mengulang penampilan prestasi apiknya tersebut musim depan. Oleh sebab itu, pria yang membawa Napoli meraih gelar Scudetto 1986-87 dan 1989-90 itu menyarankan mantan klubnya untuk memboyong Kane.

"Saya pikir Higuain telah memberikan penampilan terbaiknya untuk Napoli. Dia mungkin tidak akan memiliki penampilan seperti ini lagi musim depan," kata Maradona.

"Kita sudah melihat hal seperti itu pada Ezequiel Lavezzi. Mereka membutuhkan wajah baru dan mereka harus menjual Higuain untuk mendapatkan uang yang banyak. Alih-alih untuk mempertahankan Higuain, saya akan lebih suka mendatangkan Harry Kane dari Tottenham Hotspur," ucap pria 55 tahun tersebut.

Serupa dengan Higuain, Kane juga memiliki penampilan apik bersama Tottenham musim ini. Pemain berpaspor Inggris itu berhasil 24 gol dan satu assist dalam 35 laga Premier League.

Namun untuk memboyong Kane, Napoli harus menggelontorkan dana besar. Pasalnya, pemain berusia 22 tahun itu baru saja menandatangani kontrak jangka panjang hingga 30 Juni 2020. Transfermarkt menyebutkan Higuain memiliki harga sebesar 45 juta poundsterling (Rp 886 miliar).

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini: