Bola.com, Bandung - Manajemen Sriwijaya FC mendatangkan Keith Kayamba Gumbs untuk mendampingi Widodo C. Putro dalam ajang Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo.
Mantan pemain Laskar Wong Kito itu didaulat menjadi pelatih fisik. Ia sudah bergabung dengan tim pada Minggu (1/5/2016) di Lapangan Pusikpom, Cimahi, Bandung.
Kayamba mengaku sangat antusias bisa kembali ke Sriwijaya FC. Sebelumnya, proses negosiasi manajemen dengan dia cukup alot. SFC bahkan sudah pasrah tak bisa mendatangkan Kayamba.
"Saya siap bekerja keras untuk Sriwijaya FC. Tim ini sangat melekat dengan saya, makanya saya menerima tawaran untuk melatih. Ini jadi tantangan baru bagi saya," ujarKayamba.
Baca Juga
Kayamba langsung menjalankan tugas sebagai pelatih fisik. Ia berkomunikasi dengan manajemen dan tim pelatih terkait kondisi pemain SFC sekarang. Ia pun langsung membagi tips bagaimana menjaga performa. Saat masih jadi pemain, Kayamba termasuk striker yang kariernya cukup awet.
Ia pensiun pada usia 40 tahun. Ketika memperkuat Sriwijaya FC, ia mencetak 74 gol dari 145 pertandingan. Kayamba pensiun pada tahun 2013 dan langsung mengejar lisensi kepelatihan. Arema Cronus jadi klub terakhir yang diperkuat pria asal St. Kitts and Nevis itu.
“Semoga program yang saya punya bisa cocok dengan tim. Sebenarnya simpel, pemain harus istirahat cukup dengan pola makan yang sehat dan gaya hidup teratur,” tegasnya.
Setelah tiba di Bandung, Keith Kayamba langsung bersiap-siap menuju Balikpapan, untuk mempersiapkan Sriwijaya FC berlaga melawan Persiba pada pekan depan.