Bola.com, Barcelona - Pebalap Pertamina Campos Racing, Sean Gelael, bakal start dari posisi ke-21 pada Feature Race GP2 Spanyol di Sirkuit Catalunya, Sabtu (14/5/2016). Sementara itu, kompatriotnya Philo Paz Armand (Trident), bakal memulai balapan tepat di belakang Sean alias urutan ke-22.
Baca Juga
Pada sesi kualifikasi GP2 Spanyol, Jumat (13/5/2016), Sean membukukan waktu lap terbaik 1 menit 30,304 detik. Dia berselisih lebih dari tiga detik dibandingkan Pierre Gasly yang berhasil merebut pole position. Pebalap Prancis itu mengukir waktu tercepat 1 menit 27,807 detik.
Sementara itu, catatan lap terbaik Philo Paz Armand adalah 1 menit 30,609 detik. Dengan hasil itu, pria berusia 20 tahun tersebut dipastikan harus berjuang keras karena memulai balapan dari posisi buncit. Ini merupakan debut Philo di ajang GP2 Series.
Keberhasilan Gasly merebut pole sudah bisa diprediksi. Pria Prancis tersebut juga mencatatkan waktu tercepat pada sesi latihan bebas. Sedangkan di posisi kedua ditempati Norman Nato dari tim Racing Engineering yang membukukan waktu 1 menit 28,271 detik.
Posisi ketiga ditempati Alex Lynn (DAMS) yang mengukir waktu 1 menit 28,483 detik. Sedangkan Nicholas Latifi (DAMS) dan Sergey Sirotkin (ART Grand Prix) menggenapi posisi lima besar start untuk Feature Race GP2 Spanyol yang akan berlangsung Sabtu (14/5/2016), pada pukul 20.40 WIB.
Hasil Kualifikasi GP2 Spanyol, Jumat (14/5/2016)
(Tim—Pebalap—Catatan Waktu)
1. Pierre Gasly (PREMA Racing) 1 menit 27,807 detik
2. Norman Nato (Racing Engineering) 1 menit 28,271 detik
3. Alex Lynn (DAMS) 1 menit 28,483 detik
4. Nicholas Latifi (DAMS) 1 menit 28,563 detik
5. Sergey Sirotkin (ART Grand Prix) 1 menit 28,655 detik
6. Gustav Malja (Rapax) 1 menit 28,695 detik
7. Oliver Rowland (MP Motorsport) 1 menit 28,807 detik
8. Nobuharu Matsushita (ART Grand Prix) 1 menit 29,128 detik
9. Artem Markelov (RUSSIAN TIME) 1 menit 29,129 detik
10. Luca Ghiotto (Trident) 1 menit 29,143 detik
11. Antonio Giovinazzi (PREMA Racing) 1 menit 29,163 detik
12. Raffaele Marciello (RUSSIAN TIME) 1 menit 29,274 detik
13. Jordan King (Racing Engineering) 1 menit 29,322 detik
14. Arthur Pic (Rapax) 1 menit 29,385 detik
15. Sergio Canamasas (Carlin) 1 menit 29,397 detik
16. Marvin Kirchhofer (Carlin) 1 menit 29,440 detik
17. Daniel de Jong (MP Motorsport) 1 menit 29,464 detik
18. Mitch Evans (Pertamina Campos Racing) 1 menit 29,478 detik
19. Jimmy Eriksson (Arden International) 1 menit 29,952 detik
20. Nabil Jeffri (Arden International) 1 menit 30,254 detik
21. Sean Gelael (Pertamina Campos Racing) 1 menit 30,304 detik
22. Philo Paz Armand (Trident) 1 menit 30,609 detik