Bola.com, Mugello - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku sudah mencoba semaksimal mungkin mempertahankan posisi depan sebelum disalip Jorge Lorenzo jelang garis finis MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Minggu (22/5/2016).
Baca Juga
Kemenangan sebenarnya sudah di depan mata Marquez. Pebalap asal Spanyol itu mampu memimpin di tikungan terakhir pada lap terakhir.
Namun, kemenangan itu buyar jelang finis. Secara dramatis, Marquez disalip Lorenzo yang memacu motornya dengan cepat. Pebalap Movistar itu pun keluar sebagai juara dengan selisih 0,019 detik atas Marquez.
"Saya sudah tahu ini sangat ketat. Kami memang kesulitan sepanjang akhir pekan ini dengan akselerasi dan kecepatan motor," ujar Marquez seusai balapan, seperti dikutip Crash.
"Saya mencoba dengan maksimal dan potensi yang kami punya. Saya mengambil banyak risiko untuk memenangkan balapan. Kami harus tetap bekerja untuk memperbaiki akselerasi," tambahnya.
Dengan hasil ini, Lorenzo tetap berada di puncak klasemen sementara MotoGP dengan 115 poin, unggul lima poin atas Marquez yang menempati posisi kedua. Sedangkan Valentino Rossi tertahan di posisi ketiga dengan 78 poin.