Dicemooh Fans Rossi di Mugello, Ini Tanggapan Lorenzo dan Marquez

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 23 Mei 2016, 20:00 WIB
Pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo (kanan), merayakan kemenangan di podium MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Minggu (22/5/2016),disaksikan pebalap Honda, Marc Marquez. (EPA/Ettore Ferrari)

Bola.com, Mugello Dua pebalap Spanyol, Jorge Lorenzo dan Marc Marquez, mendapat cemoohan dari fans Valentino Rossi saat naik podium pada balapan MotoGP Italia, Minggu (22/5/2016). Keduanya menanggapi secara berbeda sikap Rossifumi, sebutan fans Rossi, tersebut.

Advertisement

Lorenzo memilih bersikap santai. Dia tak peduli dengan tindakan tak sportif yang dilakukan fans Rossi. Dia justru menyindir Rossi terkait hal ini.

"Saya tak peduli dengan reaksi orang. Reaksi mereka seperti ini karena telah termakan teori yang diumbar Rossi sejak tahun lalu," kata Lorenzo seperti dikutip Speedweek, Senin (23/5/2016).

Lorenzo menambahkan, dirinya dan Marquez seperti musuh buat fans Rossi. Dia menyebut ketidakhangatan fans Rossi sudah terasa dalam beberapa tahun terakhir.

"Namun saya selalu tetap fokus. Jadi saya selalu menunjukkan balapan yang bagus setiap musimnya," ungkap Lorenzo.

Berbeda dengan Lorenzo, Marquez justru kecewa dengan cemoohan fans Rossi. Alasan itulah yang membuat Marquez tak begitu antusias berselebrasi di podium.

"Untuk itu saya tak begitu merayakannya di podium. Yang paling penting adalah mereka menikmati pertunjukkan pada final lap," ujar Marquez.

Berita Terkait