Kongres Tahunan Diundur, PSSI Pastikan Bukan karena Desakan KLB

oleh Gerry Anugrah Putra diperbarui 23 Mei 2016, 20:45 WIB
Plt.Ketua Umum PSSI, Hinca Panjaitan saat berada dalam ruang kerjanya di Kantor PSSI, Jakarta, Rabu (18/5/2016). (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Jakarta - Kongres Tahunan PSSI yang sedianya akan berlangsung pada 1 Juni diundur dan baru akan digelar pada Agustus 2016. Keputusan itu dikeluarkan usai rapat Anggota Komite Eksekutif (Exco) di kantor PSSI, Jakarta, Senin (23/5/2016) malam.

Menurut Pelaksana Tugas Ketua Umum PSSI, Hinca Pandjaitan, diundurnya Kongres Tahunan PSSi karena masih ada beberapa program yang harus disusun. Dengan begitu, PSSI masih butuh waktu untuk melengkapi program-program tersebut karena harus diserahkan secara lengkap untuk dibawa ke Kongres.

Baca Juga

Advertisement

Selain itu, banyaknya program dan waktu penyelenggaraan Kongres Tahunan yang mepet dengan pencabutan sanksi FIFA pada 13 Mei menjadi alasan lain ditundanya Kongres Tahunan yang sedianya akan digelar di Balikpapan, Kalimantan Timur.

“Rapat Exco memutuskan bahwa Kongres Tahunan diundur sampai Agustus 2016. Hal ini untuk menyiapkan waktu penyelenggaraan yang ideal karena ada beberapa hal yang perlu diselesaikan," kata Hinca kepada wartawan di kantor PSSI.

Hinca juga menampik anggapan bahwa penundaan Kongres Tahunan PSSI diundur karena adanya desakan dari Kelompok 85 untuk menggelar Kongres Luar Biasa.

Seperti diketahui, Kelompok 85 sudah mengusung satu calon yakni Pangkostrad TNI, Edy Rahmayadi untuk menjadi Ketua Umum PSSI yang baru.

"Sama sekali tidak karena hal itu. Penundaan ini murni karena waktu Kongres saja yang mepet," ia menuturkan.

Terakhir, Hinca memastikan verifikasi pemilik suara yang menginginkan digelarnya KLB akan dilakukan PSSI pada pekan ini. "Minggu ini verifikasi akan dilakukan. Kami akan segera melakukan pemanggilan," ia menuturkan.