James Rodriguez Putuskan Bertahan di Real Madrid

oleh Rizki Hidayat diperbarui 30 Mei 2016, 09:36 WIB
James Rodriguez mengaku ingin tetap bertahan bersama Real Madrid meski jarang mendapatkan kesempatan bermain. (AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU)

Bola.com, Madrid - Gelandang timnas Kolombia, James Rodriguez, memutuskan untuk tetap bertahan bersama Real Madrid. Bahkan, pemain 24 tahun tersebut ingin lebih lama lagi berseragam Los Blancos.

Dalam beberapa pekan terakhir, masa depan pemain bernama lengkap James David Rodriguez Rubio itu kerap dispekulasikan. Dia disebut-sebut menjadi salah satu pemain yang akan dilepas pelatih Madrid, Zinedine Zidane, pada bursa transfer awal musim depan.

Advertisement

Zidane dikabarkan tak suka dengan gaya bermain dan sikap James. Pelatih asal Prancis itu pernah melontarkan kritikan tajam kepada James saat menghadapi VfL Wolfsburg pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions, 7 April 2016.

James Rodriguez tertangkap kamera tertawa bersama rekan-rekannya di pinggir lapangan ketika diminta Zidane melakukan pemanasan. Padahal saat itu, Los Blancos tengah tertinggal dua gol dari Wolfsburg. Skor 0-2 untuk kemenangan Wolfsburg tetap bertahan hingga pertandingan usai.

Sejak Zidane duduk di kursi pelatih Real Madrid, James juga lebih sering menghangatkan bangku cadangan, termasuk ketika menghadapi Atletico Madrid dalam laga final Liga Champions di San Siro, Minggu (29/5/2016) dini hari WIB.

Salah satu klub yang siap menampung James adalah Manchester United. Perwakilan MU bahkan telah terbang ke Spanyol untuk menemui Jorge Mendes, agen James Rodriguez, untuk membicarakan perihal kemungkinan mantan penggawa AS Monaco itu bergabung.

Namun, rencana transfer tersebut bakal sulit terealisasi. James Rodriguez mengaku sama sekali tak berniat untuk angkat kaki dari Santiago Bernabeu.

"Dalam sepakbola Anda tidak pernah tahu, tetapi saya ingin terus berada di sini dan keinginan saya adalah bisa membela klub ini selama bertahun-tahun. Saya senang berada di sini. Semua orang dekat saya juga senang. Ini adalah klub yang ideal dan saya ingin berada di sini," ujar James.

"Ya, saya lebih senang bisa sering bermain, namun saya berkontribusi untuk kesuksesan tim. Mereka semua baik dan ini adalah kemenangan Liga Champions yang sangat bagus," paparnya.

Sejak ditebus dari Monaco pada 22 Juli 2014, James Rodriguez telah mencetak 25 gol dari 78 penampilan bersama Real Madrid. Dia juga turut membantu El Real meraih tiga gelar juara, yakni Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan Liga Champions.

Sumber: Sport.es

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini