Zulham Zamrun Masih Diliputi Trauma Pasca Cedera

oleh Erwin Snaz diperbarui 01 Jun 2016, 20:50 WIB
Pelatih Persib, Dejan Antonic, menilai Zulham Zamrun masih diliputi trauma pasca cedera lutut yang membuatnya belum bisa dimainkan dalam waktu dekat. (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.com, Bandung - Zulham Zamrun sudah bergabung dalam latihan Persib Bandung sejak medio Mei lalu. Namun, pelatih Persib, Dejan Antonic, tidak yakin bisa menurunkan Zulham pada pertandingan Persib di Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 Presented by IM3 Ooredoo dalam waktu dekat.

Hal itu dikarenakan pemain asal Ternate itu dianggap masih membutuhkan waktu untuk menghilangkan trauma setelah mengalami cedera lutut. Zulham Zamrun, seperti diungkapkan Dejan, masih selalu menghindar saat terjadi kontak badan dengan lawan.

"Zulham harus bisa keluar dulu dari ketakutannya. Sebetulnya dia sudah oke, tapi bisa dilihat sendiri dia masih ada trauma. Kalau ada kontak, dia menghindar. Tapi, Puji Tuhan dia jauh lebih bagus dari sebelumnya," jelas Dejan, Rabu (1/6/2016), di Lapangan Pusdikpom, Cimahi.

Dengan kondisi ini menurut penilaian Dejan, Zulham tidak mungkin untuk dimainkan saat melawan Bhayangkara Surabaya United (11/6/2016). "Jadi, saya pikir dia belum bisa (diturunkan) dan masih butuh waktu. Semoga dia di laga selanjutnya bisa dimainkan. Harapan saya, rasa traumanya cepat hilang," kata Dejan lagi.

Advertisement

Disinggung soal uji coba menghadapi tim lokal asal Bandung, Alexis FC, pada Rabu sore ini, yang dimenangkan Atep dkk. dengan skor 12-0, Dejan menuturkan ia tidak melihat skor, namun lebih kepada kesiapan seluruh anak asuhnya untuk pertandingan melawan Surabaya United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (11/6/2016).

"Tadi kami coba mengubah line-up dan saya pikir babak satu dan babak dua cukup penting untuk diperbaiki. Saya sengaja memberi kesempatan semua pemain, hanya beberapa saja yang tidak main," kata pelatih asal Serbia ini.

Saat duel Persib kontra Surabaya United nanti, Dejan mengaku tidak menutup kemungkinan akan ada rotasi dua sampai tiga pemain. Namun, pelatih berusia 47 tahun itu harus menunggu sejauh mana kesiapan pemain hingga jelang pertandingan nanti.

"Terkadang, ketika kami sudah siapkan pemain tertentu untuk dipasang sebagai starter, tiba-tiba cedera atau sakit. Pada pertandingan melawan Bhayangkara Surabaya United hanya kecuali Vladimir Vujovic yang tak bisa dimainkan karena terkena hukuman akumulasi kartu kuning," ungkap Dejan Antonic.